Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AHOK: Kepala, Perut, dan Dompet Orang Jakarta Harus Penuh

Pokoknya target saya bikin kepala, perut, dan dompet setiap orang Jakarta penuh. Kalau tiga hal itu sudah terpenuhi, saya sukses jadi pejabat.
Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait APBD 2015 di gedung Balaikota Jakarta, Senin (23/3)./Antara
Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait APBD 2015 di gedung Balaikota Jakarta, Senin (23/3)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA--Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berjanji meningkatkan tingkat hidup dan kenyamanan warga Ibu Kota.

Dia mengatakan program bagi masyarakat Jakarta dipersiapkan secara matang oleh masing-masing Wali Kota melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang).

"Pokoknya target saya bikin kepala, perut, dan dompet setiap orang Jakarta penuh. Kalau tiga hal itu sudah terpenuhi, saya sukses jadi pejabat," katanya di kantor Wali Kota Jakarta Utara, Senin (1/4/2015).

Menurutnya, kepala dianalogikan sebagai pendidikan dan pola pikir masyarakat Jakarta. Sementara itu, perut dikaitkan dengan kesehatan dan ketersediaan makanan bagi semua warga. Adapun, dompet diibaratkan sebagai tingkat kemakmuran ekonomi masyarakat Ibu Kota.

"Target kami menyediakan fasilitas pendidikan yang layak, ketersediaan makanan yang melimpah, dan pendapatan yang layak bagi semua lapisan masyarakat. Bukan cuma orang kaya yang menikmati fasilitas tersebut," katanya.

Soal anggaran, lanjut Ahok, Wali Kota dan jajarannya tak perlu khawatir. Pasalnya, dana yang dimiliki pemerintah provinsi DKI Jakarta saat ini melimpah ruah banyaknya.

Meski demikian, dia mengingatkan anggaran tersebut harus dimanfaatkan sebaik-baiknya bagi rakyat dan tidak boleh bocor ke tangan-tangan yang tak berhak.

"Cara menyusun Musrenbang harus berbasis kinerja. Jadi, money follow function. Tentukan dulu apa visi misinya duit mah tinggal ngikutin. Alokasinya berapa akan kita hitung sama-sama," paparnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper