Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILKADA DKI 2017: Ahok Jajaki PDIP, Djarot Bisa Cawagub

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok membuka kemungkinan berjalan bersama PDIP dalam pemilihan Gubernur Jakarta 2017.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kanan) berbincang dengan Gubernur Kalimantan Barat Cornelis (kedua kanan), Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kedua kiri) dan mantan Gubernur Kalimantan Tengah Agustin Teras Narang (kiri) sebelum mengikuti acara pembukaan Rapat Kerja Nasional I PDI Perjuangan di Hall D2 Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, Minggu (10 Januari 2016). / Antara
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kanan) berbincang dengan Gubernur Kalimantan Barat Cornelis (kedua kanan), Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kedua kiri) dan mantan Gubernur Kalimantan Tengah Agustin Teras Narang (kiri) sebelum mengikuti acara pembukaan Rapat Kerja Nasional I PDI Perjuangan di Hall D2 Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, Minggu (10 Januari 2016). / Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok membuka kemungkinan berjalan bersama PDIP dalam pemilihan Gubernur Jakarta 2017.

Ahok mengaku sudah bertemu pengurus PDIP dan menyerahkan keputusan akhirnya pada partai tersebut.

Dikatakan, jika dia maju dengan PDIP, kemungkinan kembali berpasangan dengan Djarot Syaiful Hidayat cukup besar. Djarot merupakan wakil Ahok saat ini yang berlatar belakang PDIP.

"Mungkin bisa bergabung dengan PDIP, tapi tergantung PDIP. Yang pasti saya sudah bicara dengan mereka, Pak Djarot oke," kata Ahok saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (11/2/2016).

Kendati demikian, Ahok masih yakin relawannya yang biasa disebut Teman Ahok bisa mengumpulkan kartu tanda penduduk sesuai target.

Ahok menargetkan mendapatkan 1 juta KTP agar dia bisa mencalonkan diri sebagai calon independen dalam pilkada DKI Jakarta mendatang.

"Mereka bilang yakin bisa dan saya yakin sejuta," ujarnya.

Jika target 1 juta KTP tidak mampu terpenuhi dan tak ada partai politik akan mendukungnya, Ahok mengaku tidak akan memaksakan diri untuk maju dalam bursa pilkada mendatang.

Tahun depan pemilihan kepala daerah akan digelar di Jakarta. Gubernur DKI Jakarta saat ini, Ahok, sudah habis masa jabatannya. Ahok berencana mencalonkan diri melalui jalur independen.

Selain Ahok, nama lain yang muncul adalah Tantowi Yahya, Sandiaga Uno, Ridwan Kamil, Abraham Lunggana, Adhyaksa Dault, Ahmad Dhani, dan beberapa nama lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper