Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penghijauan di Rawajati Terkendala Kurangnya Tanah Merah

Refungsi lahan eks penertiban di Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan terkendala kurangnya pasokan tanah merah sebagai media tanam. Sehingga penghijauan di lahan tersebut membutuhkan waktu lebih lama.
Penggusuran Rawajati/@TMCPoldaMetro
Penggusuran Rawajati/@TMCPoldaMetro

Bisnis.com, JAKARTA - Refungsi lahan eks penertiban di Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan terkendala kurangnya pasokan tanah merah sebagai media tanam. Sehingga penghijauan di lahan tersebut membutuhkan waktu lebih lama.

"Ketersediaan tanah merah kita bergantung dari Sudin Tata Air, kalau ada tanah merah dari mereka kita manfaatkan untuk menguruk RTH Rawajati, sampai selesai," ujar M Iqbal, Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan, Kamis (6/10).

Menurutnya, belum adanya kembali tanah merah membuat urukan taman belum merata untuk seluruh tanaman yang sudah tertanam di RTH.

"Pohon Flamboyan sudah 100 pohon tertanam, 70 pucuk merah dari swadaya warga Rawajati, sisanya kita menunggu urukan datang lagi," tandasnya.

Ditambahkannya, desain RTH tersebut akan terbuka hanya dibatasi kanstin jalan. Sementara untuk bagian belakang yang berbatasan dengan lahan PT Kereta Api Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Berita Jakarta
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper