Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pilkada DKI 2017: SBY Hadiri Pidato Politik Agus Harimurti di Hotel Dharmawangsa

Jarang diberitakan muncul di depan publik, hari ini Presiden RI ke enam Susilo Bambang Yudhoyono menghadiri acara penyampaian pidato politik calon gubernur DKI nomor urut satu Agus Harimurti.
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (kiri) dan bakal calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono saat menghadiri rapat konsolidasi Partai Demokrat di Jakarta, Rabu (5/10/2016)./Antara-Sigid Kurniawan
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (kiri) dan bakal calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono saat menghadiri rapat konsolidasi Partai Demokrat di Jakarta, Rabu (5/10/2016)./Antara-Sigid Kurniawan

Kabar24.com, JAKARTA - Jarang diberitakan muncul di depan publik, hari ini Presiden RI ke enam Susilo Bambang Yudhoyono menghadiri acara penyampaian pidato politik calon gubernur DKI nomor urut satu Agus Harimurti.

Kehadiran Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam acara penyampaian pidato politik itu diakui Agus Harimurti sebagai kejutan.

"Hari ini juga ada surprise bagi saya karena ayah saya, Bapak SBY, juga berkenan menghadiri acara hari ini, terima kasih Papa," ujar Agus didampingi calon wakil gubernur Sylvina Murni dalam pidatonya di Hotel Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (11/12/2016).

Selama ini, kata Agus, SBY hampir tidak pernah menghadiri acara-acara kampanyenya karena kesibukan dan keinginan untuk mendorong kemandirian dirinya sebagai putra sulung.

Meski begitu, calon nomor urut 1 itu menuturkan SBY sebagai mentor terus memberikan semangat kepadanya untuk berjuang di medan yang baru baginya.

Sebagai pendatang baru di dunia politik, Agus mengaku mulai mengetahui perbedaan yang mendasar antara dunia militer dan dunia politik serta antara perang militer dan perang politik.

"Kalau perang militer musuhnya jelas, dan biasanya lokasinya di depan kita. Dalam dunia politik ini musuhnya tidak jelas, bisa di belakang kita, di samping atau di dekat kita sekali," tutur Agus.

Menurut pria berusia 38 itu, kompleksitas dalam dunia politik membutuhkan proses pendewasaan dan adaptasi yang cepat.

Sementara itu, usai pidato, pendukung dan relawan Agus-Sylviana berdesak-desakan untuk bisa swafoto dan bersalaman dengan SBY.

Istri SBY, Ani Yudhoyono pun tidak kalah penggemar. Dengan ramah, ia yang memakai batik betawi berwarna coklat seragam satu keluarga Cikeas, melayani masyarakat yang ingin berfoto dengannya.

Selain keluarga besar Cikeas, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, serta Ketua Umum PPP Rohamhurmuziy, purnawirawan TNI dan Polri, pekerja seni serta sekitar 1.000 undangan menghadiri pidato politik bertema "NKRI dan Kebhinekaan" itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper