Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Seluruh Kereta LRT Jakpro Buatan Korsel Tiba di Jakarta

Jelang persiapan pengoperasian kereta api ringan alias Light Rail Transit (LRT) Jakarta Koridor I Fase I (Kelapa Gading Velodrome), sebanyak empat set kereta Light Rail Vehichles (LRV) dengan jumlah keseluruhan delapan unit telah sampai di Jakarta.
Pekerja mempersiapkan gerbong Light Rail Transit (LRT) rute Kelapa Gading-Velodrome saat akan diuji coba di Kelapa Gading, Jakarta, Kamis (14/6/2018)./ANTARA-Galih Pradipta
Pekerja mempersiapkan gerbong Light Rail Transit (LRT) rute Kelapa Gading-Velodrome saat akan diuji coba di Kelapa Gading, Jakarta, Kamis (14/6/2018)./ANTARA-Galih Pradipta

Bisnis.com, JAKARTA -- Jelang persiapan pengoperasian kereta api ringan alias Light Rail Transit (LRT) Jakarta Koridor I Fase I (Kelapa Gading – Velodrome), sebanyak empat set kereta Light Rail Vehichles (LRV) dengan jumlah keseluruhan delapan unit telah sampai di Jakarta.

Direktur PT Jakarta Propertindo Dwi Wahyu Daryoto mengatakan pengiriman tersebut menandakan tuntasnya pengerjaan keseluruhan kereta LRT yang diproduksi oleh Hyundai Rotem di Korea Selatan (Korsel).

"Berbentuk aerodinamis yang didominasi oleh warna merah dan putih yang melambangkan bendera Indonesia, dengan corak sayap berlatar warna emas yang terinspirasi dari burung Garuda, kereta LRT saat ini sedang melalui serangkaian uji coba dan sertifikasi yang akan dilakukan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub)," ujarnya, Minggu (15/7/2018).

Dwi menuturkan LRT merupakan solusi transportasi yang paling tepat bagi kota Jakarta yang sarat akan gedung tinggi dan jalanan kecil serta dapat digunakan oleh seluruh kalangan masyarakat.

Dengan dimensi yang lebih ramping dari jenis kereta lainnya, radius tikungan LRT mampu mencapai 40 meter, sesuai dengan karakteristik angkutan publik perkotaan.

“Kami memastikan bahwa kereta LRT ini sesuai dengan spesifikasi teknis dan memenuhi faktor keselamatan sesuai dengan peraturan-peraturan yang berlaku," imbuhnya.

Setelah tiba, akan ada sejumlah penyesuaian dengan situasi lintas, sebelum akhirnya dilakukan sertifikasi oleh Kemenhub. Jakpro menyatakan akan terus mempercepat sejumlah proses pengerjaan infrastruktur ini.

"Kami terus bekerja siang dan malam sehingga LRT Jakarta akan dapat beroperasi sesuai target awal, yaitu pada Asian Games 2018,” tambah Dwi.

Pembangunan LRT Jakarta koridor I Fase I telah mencapai 77% pada pertengahan Juli 2018 dan ditargetkan dapat beroperasi sebelum Asian Games 2018.

Berjarak tempuh sekitar 5,8 kilometer (km) dari Kelapa Gading menuju Velodrome adalah tahap awal dari pembangunan jangka panjang LRT sebagai salah satu alternatif transportasi yang dapat mengurangi kemacetan di Jakarta.

Sebelumnya, dua unit kereta LRT tiba di Tanjung Priok, pada 13 April 2018. Enam unit tambahan kemudian tiba pada 9 Juni 2018 dan telah diparkir di jalur simpan LRT pada 24 Juni 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper