Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Daftar 34 Sekolah yang Libur Saat Asian Games 2018

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memutuskan untuk meliburkan 34 sekolah yang berada di lintasan atlet Asian Games 2018. Total ada sebanyak 17.876 murid yang belajar di rumah dari 34 sekolah tersebut.
Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA)
Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA)

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memutuskan untuk meliburkan 34 sekolah yang berada di lintasan atlet Asian Games 2018. Total ada sebanyak 17.876 murid yang belajar di rumah dari 34 sekolah tersebut.

"Mereka tidak libur, tapi belajar di rumah. Nanti pun ada tugas-tugas yang harus dikerjakan para siswa," ujar Anies di Balai Kota, Rabu (25/7/2018).

Ke-34 sekolah tersebut adalah :


1. SD Universal, Kemayoran
2. SMP Universal, Kemayoran
3. SMA Universal, Kemayoran
4. SD Ghandi Memorial, Kemayoran
5. SMP Ghandi Memorial, Kemayoran
6. SMA Ghandi Memorial, Kemayoran
7. SD Jubilee, Sunter
8. SMP Jubilee, Sunter
9. SMA Jubilee, Sunter
10. SMA Negeri 24, Tanah Abang
11. SD Global Sevila, Pulomas
12. SMP Global Sevila, Pulomas
13. SD Tugasku, Pulomas
14. SMP Tugasku, Pulomas
15. SMP Negeri 99, Pulo Gadung
16. SMA Negeri 21, Pulo Gadung
17. SD Lab School, Rawamangun
18. SMP Lab School, Rawamangun
19. SMA Lab School, Rawamangun
20. SDN Rawamangun 09, 11, Rawamangun
21. SD Al-Azhar, Rawamangun
22. SD Muhammadiyah 24, Balai Pustaka
23. SD Tarakanita 5, Rawamangun
24. SMP Trisula Perwari, Balai Pustaka
25. SMP Diponegoro, Sunan Giri
26. SMA Diponegoro, Sunan Giri
27. SMK Diponegoro, Sunan Giri
28. SMA Negeri 30, Cempaka Putih
29. SMA Negeri 26, Balai Pustaka
30. SD Al-Azhar, Ciracas
31. SMP Al-Azhar, Ciracas
32. SMP Negeri 233, Ciracas
33. SMK Al Wahyu, Ciracas
34. SMK Negeri 52, Ciracas

Di tempat berbeda, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan ada kemungkinan jumlah sekolah yang diliburkan saat perhelatan Asian Games 2018 akan bertambah menjadi 100 karena berdekatan dengan venue Asian Games 2018.

Sekolah tersebut misalnya SMAN 70 dan SMAN 6 yang berada di Bulungan, Jakarta Selatan. Kedua sekolah itu menempel dengan gelanggang olahraga (GOR) Bulungan yang menjadi venue pertandingan bola voli.

"Tadinya GOR Bulungan hanya tempat latihan. Tapi ternyata jadi venue pertandingan," ujar Sandiaga Uno.

"Ga mungkin itu tidak libur."

Anies mengatakan keputusan ini telah melalui kajian yang mendalam dari Pemprov DKI Jakarta dan pemangku kepentingan lain seperti Asian Games 2018 Organizing Committee (Inasgoc), kepolisian serta Dinas Perhubungan. Adapun durasi siswa belajar di rumah adalah 9 hari, yakni dimulai dari 21 Agustus – 31 Agustus 2018.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler