Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pembangkit Listrik Tenaga Surya Akan Dicoba di Kepulauan Seribu

Pembangkit Listrik Tenaga Surya Akan Dicoba di Kepulauan Seribu
Pulau Macan, Kepulauan Seribu/tripadvisor.com
Pulau Macan, Kepulauan Seribu/tripadvisor.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu, akan bekerja sama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Pemerintah Korea Selatan untuk mengadakan pasokan listrik di Kepulauan Seribu. Dari hasil kajian, rencananya pengadaan listrik akan menggunakan tenaga surya (solar cell).

Sebagai tahap awal, pengadaan solar cell akan dilaksanakan di Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Pulau Seribu Selatan. Untuk menyerap tenaga surya, nantinya akan digunakan papan solar atau photovoltaic (PV). Rencananya, pemasangan PV akan ditempatkan di sepanjang dermaga.

Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengatakan, jika sudah disetujui, pihak Korea Selatan akan menghibahkan teknologi dan sumber daya manusia.

"Sebenarnya kami berharap dipasangi di Pulau Sebira. Tapi sepertinya sebagai tahap awal akan diujicobakan di Pulau Pramuka," ujarnya, Senin (19/10).

Menurut Budi, pemilihan Pulau Pramuka didasarkan adanya fasilitas rumah sakit, sekolah dan obyek beban khusus seperti penangkaran penyu serta Reverse Osmosis (RO). Diharapkan, penerapan teknologi bisa menyuplai sekitar 20 persen kebutuhan listrik Pulau Pramuka.

Nantinya, tambah Budi, tenaga surya yang diserap oleh PV akan dialirkan ke storage untuk dialirkan ke lokasi. Untuk mengantisipasi, juga akan disiapkan genset.

"Kalau sambungan listrik dari PLN sudah ada. Mungkin akan lebih difokuskan pada penerangan jalan serta saran umum lain. Saat ini kita tengah menunggu realisasi dari pihak Korea," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Berita Jakarta

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper