Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Korsleting Listrik, Kontrakan di Lenteng Agung Ludes Terbakar

Diduga akibat korsleting listrik, sebuah kontrakan di Jalan Lenteng Agung Raya 2, RT 01/04, Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Diduga akibat korsleting listrik, sebuah kontrakan di Jalan Lenteng Agung Raya 2, RT 01/04, Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Taufik (35) salah seorang warga mengatakan, saat itu dirinya yang tengah melintas sekitar pukul 08.00 melihat kepulan asap dari dalam rumah kontrakan yang penghuninya sedang bekerja. Sontak dirinya langsung memanggil warga.

"Saya lagi jalan kok ada asap dari rumah ini. Saya tanya tetangga rumah itu kosong kayaknya ditinggal pergi kerja. Kami teriak manggil warga lain buat bantu padamin," ungkap Taufik, Selasa (29/11).

Kepala Regu Pos Srengseng Sawah Group B Sektor X Jagakarsa Sudin Penanggulangan Kebakaran Dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan, Mairanto mengatakan, pihaknya menerjunkan dua unit mobil pemadam. Mengetahui rumah tidak ada berpenghuni terpaksa petugas menjebol paksa.

"Dijebol oleh tim Damkar disaksikan warga. Luas yang terbakar 2x3 meter, kamar mandi saja, kerugian Rp 20 juta kurang lebih," tandas Mairanto.

Beruntung api tidak cepat meluas, sehingga tidak timbul korban jiwa dalam kejadian ini. Api dapat dipadamkan setengah jam kemudian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Berita Jakarta

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper