Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

May Day 1 Mei 2018 : Ini Rincian Pengalihan Arus Lalu Lintas di Jakarta

Polda Metro Jaya akan merekayasa lalu lintas pada 12 titik di sejumlah wilayah yang diprediksi bakal dilewati oleh massa buruh menjelang Hari Buruh Internasional yang jatuh pada setiap 1 Mei.
Para buruh yang tergabung dalam sejumlah aliansi berkumpul melakukan unjuk rasa di bundaran patung kuda hingga jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, untuk memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day, Senin (1/5/2017)./Antara
Para buruh yang tergabung dalam sejumlah aliansi berkumpul melakukan unjuk rasa di bundaran patung kuda hingga jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, untuk memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day, Senin (1/5/2017)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA-Polda Metro Jaya akan merekayasa lalu lintas pada 12 titik di sejumlah wilayah yang diprediksi bakal dilewati oleh massa buruh menjelang Hari Buruh Internasional yang jatuh pada setiap 1 Mei.

Berdasarkan informasi yang diterima Bisnis, penutupan arus lalu lintas juga akan terjadi di beberapa titik yang akan dimulai pada pukul 10.00 WIB-18.00 WIB selama aksi buruh itu berlangsung.

Pengalihan arus lalu lintas pertama yang akan direkayasa oleh Kepolisian adalah di sekitar Istana Negara dan Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS). Arus lalu lintas dari Jalan Hayam Wuruk menuju jalan Majapahit dialihkan ke kiri, Jalan Juanda sementara arus lalu lintas dari jalan Lapangan Banteng menuju Jalan Veteran dialihkan ke kanan Jalan Pos.

Sementara itu, arus lalu lintas di Jalan Gunung Sahari menuju ke Jalan Dr. Sutoyo diluruskan ke Jalan Senen Raya dan arus lalu lintas dari Jalan Senen Raya menuju Jalan Budi Utomo diluruskan ke Jalan Gunung Sahari

Kemudian arus lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Timur yang akan menuju Jalan Medan Merdeka Utara dialihkan menuju Jalan Perwira, selanjutnya arus lalu lintasa dari arah Simpang Lima Senen menuju RSPAD Gatot Subroto diluruskan ke Jalan Senen Raya-Wahidin.

Selanjutnya arus lalu lintas dari Cikini Raya menuju M. Ridwan Rais dialihkan ke kanan Jalan Kwitang Raya, serta yang dari Jalan Kebon Sirih diluruskan ke Jalan Kwitang Raya atau Arus lalu lintas dari arah Jalan Kwitang Raya diputarbalikkan kembali ke Jalan Kwitang Raya, serta jalan dari Kebon Sirih diluruskan ke Jalan Kwitang Raya

Arus lalu lintas dari arah Jalan Jenderal Sudirman menuju ke Jalan Medan Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Kebon Sirih atau Tanah Abang.

Arus lalu lintas dari arah Abdul Muis diluruskan ke Jalan Harmoni maupun Fachrudin dan arus lalu lintas dari arah Abdul Muis menuju Jalan Museum diluruskan ke Jalan Fachrudin begitu juga sebaliknya.

Pengalihan arus lalu lintas di sekitar Gedung DPR dan MPR juga akan dialihkan oleh Polda Metro Jaya, seperti di sekitaran Lapangan Tembak Senayan.Kendaraan massa buruh yang datang dari Jalan Asia Afrika diarahkan balik arah kembali Jalan Asia Afrika atau lurus ke arah Pos Polisi Palmerah.

Selanjutnya untuk daerah Fly Over Senayan, kendaraan massa dari arah timur diarahkan belok kiri ke Jalan Gerbang Pemuda tidak ada yang lurus menuju depan Gedung DPR/MPR. Kemudian kendaraan massa dari arah selatan atau Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus naik fly over menuju Semanggi atau balik arah melalui kolong fly over menuju TL Lapangan Tembak.

Kemudian untuk wilayah Semanggi, kendaraan massa buruh dari arah timur akan diarahkan belok kiri ke arah bundaran Senayan, tidak ada yang lurus ke arah barat. Massa aksi buruh yang membawa kendaraan dari arah selatan akan diarahkan lurus ke arah utara Bundaran HI dan massa dari arah utara diarahkan lurus kearah Bundaran Senayan.

Polda Metro Jaya juga akan mengalihkan kendaraan dari arah Pos Polisi Palmerah, kendaraan massa dari arah utara atau dari arah pejompongan Manggala diarahkan lurus kearah Permata Hijau.

Kemudian, kendaraan massa dari arah utara diarahkan lurus kearah Permata Hijau

Selanjutnya, untuk wilayah sekitaran Gelora Bung Karno juga akan terjadi pengalihan arus lalu lintas.

Pada titik Fly Over Senayan dan Ladogi, kendaraan dari arah Semanggi akan diarahkan lurus ke arah Slipi dan kendaraan dari arah Lapangan Tembak diarahkan lurus naik fly over atau belok kiri kearah Slipi, tidak ada yang memutar dibawah fly over SKAT 2.

Kemudian, endaraan dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi dan tidak ada yang menuju kearah Jalan Gerbang Pemuda. Untuk wilayah pintu V bagian luar atau pintu FX Sudirman, akan terjadi penutupan pintu dan kendaraan dari arah Bundaran Senayan juga akan diarahkan lurus ke arah Semanggi.

Kepolisian mengatakan pihaknya juga akan mengalihkan arus lalu lintas untuk wilayah Bundaran Senayan, kendaraan yang menuju ke arah Semanggi akan diarahkan masuk ke jalur cepat Jalan Jenderal Sudirman.

Selanjutnya untuk traffic light Asia Afrika akan ditutup dan diarahkan ke Jalan Pintu V bagian dalam di Senayan. Kendaraan dari arah selatan atau traffic light Senayan City akan diarahkan lurus kearah traffic light Lapangan Tembak Senayan dan Kendaraan dari arah utara atau dari arah TL Lapangan Tembak diarahkan lurus kearah TL Senayan City- Jalan Pakubuwono.

Traffic light Lapangan Tembak Kendaraan dari arah fly over Senayan diarahkan belok ke kanan arah TL Palmerah. Kendaraan dari arah traffic light Palmerah diarahkan belok kiri menuju fly over sekat 2.

Arus sekitar gedung KPK dan Gedung Kemenakertrans. Arus lalu lintas dari jalan Hos Cokroaminoto yang menuju jalan HR. Rasuna Said dari jalur lambat dialihkan ke jalur cepat setelah putaran Garut 29 (layangan Latuharari).

Apabila massa menutup jalur cepat di depan gedung KPK, makan arus lalu lintas dari Jalan Hos Cokroaminoto atau layang Latuharari dialihkan ke Jalan Galunggung atau Jalan Kuningan Persada.

Arus lalu lintas dari Jalan HR Rasuna Said menuju Jalan Gatot Subroto arah Cawang (gedung Kemenakertans) diluruskan ke Jalan Mampang Prapatan.

Arus lalu lintas dari Jalan Jenderal Gatot Seobroto arah Cawang (gedung Kemenakertrans) dialihkan ke kiri Jalan HR. Rasuna Said atau ke kanan Jalan Mampang Prapatan penutupan fly over Kuningan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper