Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Momen Ahok dan Anies Bertemu 'Cipika-cipiki' di Gedung DPRD DKI

"Pak Basuki, sini.." ucap Anies seraya memanggil BTP di dalam ruang Paripurna DPRD DKI, Senin (26/8/2019)
Eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan seusai acara pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta, Senin (26/8/2019). Momen ini adalah pertamakali keduanya bertemu seusai 'perang' Pilkada 2017/Bisnis-Feny Freycinetia Fitriani
Eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan seusai acara pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta, Senin (26/8/2019). Momen ini adalah pertamakali keduanya bertemu seusai 'perang' Pilkada 2017/Bisnis-Feny Freycinetia Fitriani

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 106 anggota DPRD DKI Jakarta terpilih akhirnya resmi dilantik sebagai wakil rakyat periode 2019-2024.

Prosesi tersebut dihadiri oleh ribuan orang, termasuk pejabat eksekutif, anggota DPRD DKI terpilih, serta tamu undangan.

Namun, ada kejadian unik yang terjadi seusai pelantikan dan penyebutan sumpah jabatan anggota dewan terpilih.

Kala itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat akhirnya bertemu setelah 'perang' Pilkada.

Pertemuan tersebut merupakan momen pertama ketiganya bertatap muka secara langsung.

Awalnya, Anies berdiri di tengah-tengah kerumunan tamu undangan dan anggota DPRD DKI. Tak lama setelah itu, Djarot menghampiri Anies dan saling berpelukan dan bertegur sapa.

Ketika keduanya sedang berbincang, Ahok masih dikerubungi oleh warga yang meminta untuk foto bersama. Setelah mampu menembus kerumunan, Ahok pun mendatangi tempat Anies dan Djarot berdiri.

"Pak Basuki, sini.." ucap Anies seraya memanggil BTP di dalam ruang Paripurna DPRD DKI, Senin (26/8/2019).

Ahok pun menghampiri Anies sambil tersenyum. Keduanya lantas berpelukan dan saling cium pipi kanan dan pipi kiri atau 'Cipika-Cipiki' menunjukkan keakraban.

Berdasarkan catatan Bisnis, kejadian ini merupakan pertama kali ketiganya bertemu setelah Pilkada DKI 2017.

Seperti diketahui, Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga Uno sempat menjadi rival saat kontestasi Pilkada DKI 2017 silam.

Setelah melalui masa kampanye yang penuh dengan sentimen agama dan rasial, Anies akhirnya terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.

Djarot sempat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta selama kurang lebih enam bulan untuk menggantikan Ahok yang ditahan di Mako Brimob karena kasus penistaan agama.

Selain Ahok dan Djarot, hadir pula mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, elit partai politik, misalnya Abraham Lunggana (Haji Lulung) dan Eko Patrio (PAN), Raja Juli Antoni (PSI), hingga Rizal Malaranggeng (Golkar).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper