Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Supir Truk Jadi Tersangka Dalam Kecelakaan Beruntun di Bintaro

Supir Truk Jadi Tersangka Dalam Kecelakaan Beruntun di Bintaro

Bisnis.com, JAKARTA - Polisi menetapkan supir truk tanah sebagai tersangka tabrakan beruntun yang terjadi di Jalan Raya Boulevard Bintaro, Tangerang Selatan. Berdasarkan pemeriksaan polisi, kelalaian supir truk tanah itu diduga sebagai awal terjadinya insiden tersebut.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Lalu Hedwin Hanggara menyatakan bahwa truk supir tanah tersebut mengaku mengemudi dalam keadaan mengantuk. Hal itulah yang kemudian membuat dia menabrak kendaraan di depannya hingga terjadi kecelakaan beruntun pada Jumat pekan lalu.

"Sudah tersangka, kami kenalkan pasal 310 tentang lalu lintas, karena kelalaiannya menyebabkan kerusakan materi ancamannya maksimum 6 bulan atau denda satu juta rupiah. Karena tidak ada korban jiwa," kata Hedwin, Selasa (10 /9/2019).

Menurut Hedwin, si supir mengaku mengantuk karena harus bekerja lembur.

"Pengakuannya sih ngantuk, memang di akui kalau dia salah dan mengantuk katanya dia semalamnya masih kerja lembur, tapi masih kami cek lagi," katanya.

Hedwin juga menyatakan bahwa truk tersebut tak melanggar Peraturan Wali Kota Tangerang Selatan soal pembatasan operasional kendaraan besar. Dia menyatakan bahwa Jalan Boulevard Raya bukan termasuk ke dalam kawasan pembatasan tersebut.

Selain itu, status lokasi kejadian itu juga masih belum diserahkan pengembang kepada Pemerintah Kota Tangerang Selatan.

"Larangannya ada di jalan raya Serpong dari perbatasan Bogor sampai Tangerang kota atau pahlawan seribu hingga ke Gading Serpong itu selama ini sudah diatur. Kalau jalan ruas lain sudah disebutkan masih di rencanakan," ujarnya.

Soal dari mana asal dan tujuan truk tersebut, Hedwin menyatakan supir truk mengaku hendak menuju kawasan Bandara Soekarno Hatta dari arah Sentul. Si supir melewati jalan Boulevard Raya untuk menghindari kemacetan di kawasaan Graha Raya, Alam Sutra. Si supir

"Truk itu awalnya kami kira dari proyek Bintaro, tapi kalau saya tanya supirnya dia bilang itu dari Sentul, dia bukan mau ke Bintaro tapi mau ke Bandara."

"Saat ini masih kami periksa terus. Dia bilang lewat jalan itu untuk hindari macet, jadi dia lewat Graha Raya, Alam Sutra. Katanya dia kalau lewat tol ada pengaspalan jalan tol," ungkapnya.

Tabrakan beruntun di jalan Raya Boulevard Bintaro Jaya melibatkan 4 kendaraan roda empat dan satu truk yang sedang membawa muatan tanah terjadi pada Jumat pekan lalu.

Lima kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun itu yakni Hino Dump truk, Toyota Mark X, Daihatsu Ayla, Toyota Sienta, dan Toyota Innova. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya saja kerugian materil karena empat kendaraan yang ditabrak truk rusak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler