Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemprov DKI Raih Penghargaan Pelayanan Publik dari Kemenpan RB

Pemprov DKI Jakarta mendapat penghargaan penyelenggaraan pelayanan publik dengan nilai tertinggi dari Kemenpan RB.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tengah berpose dalam acara Webinar Penanganan Covid-19 di DKI Jakarta pada Selasa (24/11/2020) - JIBI/Nyoman Ary Wahyudi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tengah berpose dalam acara Webinar Penanganan Covid-19 di DKI Jakarta pada Selasa (24/11/2020) - JIBI/Nyoman Ary Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PM dan PTSP) berhasil mendapatkan Penghargaan Penyelenggaraan Pelayanan Publik kategori Pelayanan Prima dengan nilai tertinggi (A) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB).

Pemprov DKI Jakarta dinyatakan telah memberikan pelayanan publik yang prima kepada warga berdasarkan hasil pemantauan dan evaluasi terhadap kinerja penyelenggaraan pelayanan publik pada pemerintah daerah 33 provinsi dan 221 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.  

Adapun, keseluruhan aspek penilaian terdiri dari, kebijakan pelayanan, profesionalisme sumber daya manusia (SDM) sarana dan prasarana, sistem informasi pelayanan publik, konsultasi dan pengaduan serta inovasi pelayanan publik.

Kepala Dinas PM dan PTSP DKI Jakarta Benni Aguscandra bersyukur dengan diberikannya penghargaan dari Kemen PAN-RB sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima dengan predikat nilai A.

"Alhamdulillah, pencapaian ini sebagai bukti nyata terhadap komitmen seluruh jajaran baik di tingkat Dinas, kabupaten/kota, kecamatan dan kelurahan dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima di Jakarta," kata Benni, Jumat (12/3/2021).

Benni menjelaskan, perangkat daerah urusan pemerintahan bidang penanaman modal dan pelayanan perizinan/non-perizinan di wilayah DKI Jakarta akan terus melakukan peningkatan kualitas pelayanan publik.

"Peningkatan kualitas pelayanan menjadi hal yang harus dilakukan secara kontinu meski saat pandemi Covid-19 saat ini," terangnya.

Menurutnya, pandemi Covid-19 telah menghadirkan tantangan tersendiri bagi penyelenggaraan pelayanan publik di Indonesia, termasuk Jakarta.

"Setiap unit penyelenggara pelayanan publik dituntut untuk terus memastikan bahwa pelayanan publik yang prima harus dapat diakses oleh masyarakat secara nyaman dan aman," ungkapnya.

Benni menuturkan, Undang Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik menyebutkan bahwa pelayanan publik yang prima merupakan kebutuhan dasar dan hak sipil setiap warga negara.

Namun, Dinas PM dan PTSP terus berupaya memudahkan dan mendekatkan layanan perizinan dan non-perizinan meskipun di tengah pandemi salah satunya dengan memanfaatkan teknologi informasi dan pengembangan inovasi layanan Antar Jemput Izin Bermotor (AJIB).

"Dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 kami mengoptimalkan sistem perizinan online dimana pemohon tidak perlu lagi datang ke Mal Pelayanan Publik atau 316 service point Unit Pelaksana PM dan PTSP. Warga Ibu Kota cukup mengajukan permohonan izin dan non-izin menggunakan aplikasi JakEVO secara daring atau memanfaatkan layanan AJIB," jelasnya.

Sementara itu, Menteri PAN-RB, Tjahjo Kumolo menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah yang berhasil meraih penghargaan tertinggi di bidang penyelenggaraan pelayanan publik.

Tjahjo berharap, prestasi ini dapat dipertahankan dan mengutamakan pelayanan prima kepada masyarakat.  

"Layanan publik yang prima menjadi titik utama untuk menggerakkan perekonomian daerah dan mempercepat proses investasi. Semangat perbaikan yang kontinu perlu dijaga karena ke depan tantangan akan semakin berat dan semakin komprehensif. Percepatan perbaikan pelayanan publik menjadi salah satu kunci untuk dapat bangkit dari kondisi saat ini," kata Tjahjo.

Untuk diketahui, Dinas PM dan PTSP DKI Jakarta telah melayani lebih dari 4,6 juta pemohon sepanjang tahun 2020 lalu dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan ketat melalui optimalisasi pelayanan daring dan inovasi layanan AJIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler