Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Vaksinasi Covid-19 Tahap Ketiga di Jakarta Dimulai, Ini Sasarannya

Kemenkes telah memberikan izin bagi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk melakukan vaksinasi Covid-19 tahap ketiga untuk pertama kali.
Ilustrasi petugas kesehatan mempersiapkan vaksin Covid-19./Antara
Ilustrasi petugas kesehatan mempersiapkan vaksin Covid-19./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah memulai vaksinasi tahap ketiga di DKI Jakarta yang menyasar kelompok masyarakat rentan yaitu masyarakat yang tinggal di daerah risiko penularan Covid-19 yang tinggi atau zona merah.

“Perlu diingat bahwa sasaran pertama saat kita setelah memasuki tahap ketiga yakni vaksinasi pada masyarakat umum adalah masyarakat rentan,” kata Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmizi, Selasa (18/5/2021).

Nadia mengungkapkan kegiatan ini dilakukan demi mempercepat cakupan vaksinasi Covid-19 nasional dan membentuk herd immunity bagi 181,5 juta penduduk Indonesia.

“Kemudian yang juga masuk dalam kategori masyarakat rentan lainnya adalah ditinjau dari segi aspek sosial ekonomi ke bawah atau kurang beruntung, termasuk penyandang disabilitas,” ujarnya.

Kemenkes telah memberikan izin bagi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk melakukan vaksinasi tahap ketiga untuk pertama kali.

Nadia menjelaskan sejak 5 Mei kemarin DKI Jakarta sudah memulai vaksinasi bagi masyarakat rentan sesuai Surat Edaran Menteri Kesehatan yang menginstruksikan agar Pemprov DKI Jakarta melaksanakan vaksinasi masyarakat terutama di kawasan kumuh.

Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinkes DKI Jakarta Ngabila Salama mengatakan DKI Jakarta tengah melakukan vaksinasi kepada 445 RW yang menjadi prioritas penataan pemukiman di wilayah DKI Jakarta seperti yang tertuang dalam Pergub. No. 90 Tahun 2018.

“Kemudian vaksinasi dilakukan juga kepada RW yang terdapat transmisi lokal terhadap mutasi virus varian baru seperti B1617. Lalu ada juga yang dilaksanakan pada RT di kawasan zonasi merah dan oranye pada pelaksanaan PPKM Mikro,” jelas Ngabila.

Vaksinasi tahap ketiga bagi masyarakat rentan di DKI Jakarta sejak 5 - 18 Mei 2021 telah mencapai 142.000 orang. Namun begitu perlu dorongan terutama di tingkat lingkungan warga agar masyarakat mau untuk divaksinasi.

“Alhamdulillah vaksinasi tahap ketiga ini sudah kita lakukan dengan lancar, tapi juga diharapkan masyarakat untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, hindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper