Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jakarta Macet! Lalu Lintas Mendekati Normal Sebelum Pandemi Covid-19

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyebut bahwa kepadatan lalu lintas di Jakarta meningkat, nyaris sama dengan sebelum pandemi Covid-19.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo./Antara
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyebut bahwa arus lalu lintas DKI Jakarta mulai kembali normal seperti sebelum pandemi Covid-19.

"Volume arus lalu lintas memang sudah mendekati normal," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo, Rabu (24/11/2021).

Kemacetan lalu lintas pun kembali terjadi di sejumlah ruas jalan di Jakarta. Pelonggaran pada masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) jadi salah satu faktornya.

Sambodo mengatakan, volume kendaraan di wilayah Jakarta naik hingga 40 persen selama beberapa pekan terkahir. Bahkan, sejumlah titik menunjukkan peningkatan volume kendaraan bahkan hingga 80 persen.

"Minggu-minggu kemarin itu sekitar 40 persen bahkan di beberapa titik sudah 80 persen kenaikannnya, sehingga memang Jakarta sudah mulai macet di mana-mana," katanya.

Atas dasar itu, Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menerapkan kebijakan ganjil-genap di sejumlah ruas jalan.

"Tentu ini menjadi konsekuensi logis yang tidak bisa kita hindarkan, seiring dengan penurunan PPKM di Jakarta. Sudah mulai normal lagi, sehingga terjadi kepadatan. Itu sebabnya kami masih mengaktifkan 13 kawasan ganjil-genap, termasuk di (titik) kerumunan," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper