Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DKI & NTT Kerja Sama Pasok Daging Sapi

Pemprov DKI Jakarta menjalin kerja sama dengan Pemprov Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam rangka memenuhi pasokan daging sapi ke ibu kota.

Bisnis.com, JAKARTA--Pemprov DKI Jakarta menjalin kerja sama dengan Pemprov Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam rangka memenuhi pasokan daging sapi ke ibu kota.

"Kami sudah menjalin kerja sama dengan Pemprov NTT untuk memenuhi kebutuhan daging sapi bagi warga di Jakarta," kata Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama, Selasa (23/12/2014).

Menurut dia, kerja sama tersebut tertuang dalam penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan oleh Basuki dan Gubernur NTT Frans Lebu Raya serta turut disaksikan oleh Presiden Joko Widodo di Kupang, NTT, pada Sabtu (20/12) lalu.

"Intinya, kita mau jalankan mekanisme dari hulu ke hilir. Sapi-sapi diternak di sana (NTT). Lalu, warga bisa beli daging sapi itu di sini (Jakarta) dengan harga murah," ujar Ahok, tulis Antara.

Dalam kerja sama tersebut, dia menuturkan perawatan dan pemeliharaan sapi-sapi akan dilakukan oleh para peternak di NTT. Sedangkan pembagian keuntungan akan menggunakan skema bagi hasil.

"Selain penandatanganan, kita juga sudah membahas skema-skema yang akan diterapkan dalam kerja sama ini. Kita sudah membahasnya secara langsung bersama dengan para bupati di sana (NTT)," tutur Basuki.

Sementara itu, dia mengungkapkan bantuan modal yang akan diberikan oleh Pemprov DKI akan disesuaikan dengan kemampuan para peternak yang ada di NTT.

Nantinya, kata dia, bantuan berupa pemberian bibit dari Dinas Kelautan dan Peternakan DKI akan diberikan kepada Dinas Peternakan NTT, kemudian disalurkan kepada para peternak sapi.

"Di sini (Jakarta), kita juga akan libatkan PT Dharma Jaya untuk menyalurkan dan mengelola bisnisnya dan PD Pasar Jaya yang menjualnya," ungkap Basuki.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper