Bisnis.com, JAKARTA--Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melantik 700 pejabat untuk mengisi 1.800 jabatan yang masih kosong.
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Saefullah mengatakan 700 jabatan tersebut akan ditempati pejabat eselon IV yang bakal dilantik pada Rabu (21/1/2015).
Dari 700 posisi ini, 400 di antaranya untuk mengisi jabatan Tata Usaha Sekolah. Sisanya, didominasi oleh jabatan Kepala Seksi.
"Rabu, ada 700 yang dilantik. TU sekolah 400," ujarnya di Balai Kota, Senin (20/1/2015).
Lebih lanjut, pengisian jabatan dikarenakan masih tersisa 1.800 posisi yang kosong. Dari pelantikan 4.676 posisi yang telah dilantik pada Jumat (2/1) masih ada yang belum terisi dari formasi total 6.511.
"Ini untuk lengkapi yang masih bolong," katanya.
Kendati demikian, ada pula pejabat eselon II yang turut dilantik.
Saefullah menuturkan Wakil Kepala Badan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPTSP) DKI Irvan Amtha akan mengisi jabatan Kepala Badan Layanan Umum Pengadaan Barang dan Jasa. Termasuk, akan dilantik pula Wakil BPTSP penggantinya.
"Ada juga eselon II yang dilantik jadi Kepala BLUP sama Wakil Kepala BPTSP," tuturnya.