Bisnis.com, JAKARTA--PT Transjakarta merilis bus khusus wanita tepat di hari Kartini, Kamis (21/4/2016).
Terkait hal itu, Istri Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama Veronica Tan mengatakan bus berwarna pink tersebut merupakan kado spesial untuk wanita Jakarta.
"Bus khusus ini kan special treatment untuk wanita. Saya pikir ini positif sekali," ujarnya di Balai Kota DKI, Kamis (16/4/2016).
Dia menuturkan kehadiran bus berwarna pink tersebut tak lain untuk melayani kaum hawa agar diperlukan secara lebih naik.
"Kan banyak perempuan risih kalau naik bus kepenuhan. Nah, dia bisa naik bus khusus perempuan ini," ujar ibu dari Nicholas Sean Purnama tersebut.
Meski begitu, Veronica mengingatkan bahwa para penumpang wanita harus lebih sabar menungggu kedatangan bus-bus tersebut untuk mengantar mereka ke tempat tujuan.
"Lebih sabar saja, soalnya jumlahnya memang gak sebanyak bus umum. Sekarang baru dua, nanti Mei akan ditambah jadi 10 bus," katanya.
Tranjakarta "Pinky" beroperasi di koridor 1 blok M-Kota dari pukul 05.00-22.00 WIB setiap harinya dan mampu memuat 80 orang sekali jalan. Uniknya tiap bus juga disopiri dan dijaga oleh petugas perempuan.