Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Siap-siap Tax Amnesty DKI 20 November-20 Desember 2017

Pemprov DKI akan memberlakukan pengampunan pajak mulai 20 November 201720 Desember 2017.
Petugas pajak melayani warga yang mengikuti program Pengampunan Pajak (Tax Amnesty) di Kantor Direktorat Jendral Pajak, Jakarta, Jum'at (31/3)./Antara-Atika Fauziyyah
Petugas pajak melayani warga yang mengikuti program Pengampunan Pajak (Tax Amnesty) di Kantor Direktorat Jendral Pajak, Jakarta, Jum'at (31/3)./Antara-Atika Fauziyyah

Bisnis.com, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Badan Pajak dan Retribusi Daerah akan memberlakukan pengampunan pajak mulai 20 November 2017 – 20 Desember 2017.

Objek pajak yang termasuk dalam program tax amnesty yakni Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB).

Menurut data yang dihimpun oleh BPRD piutang PKB dan BBNKB yang belum dilunasi hingga Oktober 2017 mencapai Rp1,8 triliun.

Edi Sumantri, Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta, mengatakan penghapusan bunga 48% dari tunggakan pajak akan dihapus jika wajib pajak memiliki inisiatif untuk melakukan pelunasan pada rentang waktu tersebut.

“Tetapi saat itu berbarengan dengan kegiatan razia. Razia kita galakkan lagi. Masyarakat yang terkena razia tidak akan mendapatkan penghapusan sanksi,” ujarnya di Balai Kota, Senin (20/11/2017).

Edi menuturkan selain melakukan razia pemeriksaan, BPRD juga akan melakukan program pengecekan door to door melalui informasi data masyarakat yang belum melakukan pelunasan PKB dan BBNKB.

"Harapannya masyarakat daripada kena razia dan door to door [pemeriksaan], bayar sekarang. Sanksi bebas," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nirmala Aninda
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper