Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AHOK: Akademisi Akan Tempati Jabatan Deputi Gubernur Bidang Tata Ruang

Pemerintah Provinsi DKI akan menempatkan akademisi profesional untuk menduduki jabatan Deputi Gubernur DKI Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)/beritajakarta.com
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)/beritajakarta.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI akan menempatkan akademisi profesional untuk menduduki jabatan Deputi Gubernur DKI Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup.

"Kalau untuk [Deputi] Tata Ruang, dia harus S1,S2,S3 Planologi. Baru sesuai," kata Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota, Kamis (8/1/2015).

Ahok menjelaskan nama ini akan menggantikan Wiriyatmoko yang sebelumnya menjadi Pelaksana Tugas Deputi Gubernur DKI Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup sekaligus Asisten Pembangunan.

Sebelumnya, posisi ini diisi oleh Sarwo Handayani. Keduanya, kini ditempatkan di Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP).

Ahok mengakui nama kandidat pengganti sudah dikantongi. "Sudah ketemu calonnya".

Dia mengemukakan dirinya hanya merombak pejabat eselon II sampai esolon IV, sementara untuk eselon I belum diperlukan karena setelah melalui evaluasi, masih menunjukkan kinerja baik,

"Sudah dievaluasi, eselon I tidak ada yang dirombak".


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Yusran Yunus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper