Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JAKARTA- Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo memperjelas maksud car free night sebagai sebuah kado atau hadiah  untuk rakyat. Selain mengurangi macet di tahun baru, car free night juga bisa memberikan keleluasaan kepada masyarakat Jakarta untuk menikmati malam tutup tahun 2012.
 
Menurut Jokowi dengan pelaksanaan Car Free Night yang di gelar pada malam tutup tahun 2012 bisa memberikan hiburan kepada masyarakat banyak. Di samping itu  melalui kegiatan tersebut dirinya bisa berinteraksi dengan rakyat banyak pada malam tutup tahun nanti.
 
Kegiatan Car Free Night sedianya akan di lakukan pada tanggal 31 desember 2012, dimana dalam pelaksanaanya akan dimulai dari pukul 21.00 wib sampai 02.00 wib.
 
Car free Night menurut Jokowi adalah sebuah apresiasi besar bagi rakyat. Menurutnya car free night bisa menciptakan ruang masyarakat untuk berinteraksi dengan dirinya dan sesama rakyat Jakarta lainnya.
 
Lebih lanjut Jokowi menuturkan bahwa selama ini setiap malam tutup tahun kawasan protokol seperti Sudirman, Thamrin, Medan Merdeka Barat selalui di hantui dengan kemacetan. Untuk itu Jokowi bermaksud mengadakan kegiatan tersebut agar masyarakat bisa menikmati malam tahun baru dengan tanpa ada kemacetan parah.
 
"Car Free Night itu kado buat masyarakat Jakarta.  Jadi rakyat banyaklah yang diutamakan. Selama ini masyarakat Jakarta mengalami suasana tutup tahun dengan macet jadi harus ada sebuah gebrakan radikal untuk rakyat," jelas Jokowi di Balai Kota, Jumad (28/12).
 
Selain sebagai panggung hiburan bagi rakyat, Jokowi melanjutkan bahwa car free night bisa memberikan suasana tanpa polusi udara di malam tutup tahun dan pembukaan malam tahun baru.
 
"Ini momen buat masyarakat menikmati malam tutup tahun dan pembukaan tahun baru tanpa polusi udara," ungkap Jokowi.
 
Seperti di ketahui ada 16 panggung hiburan, karnaval, dan pesta kembang api  yang akan menghibur masyarakat di malam tahun baru. Diantara kegiatan tersebut akan diisi juga hiburan yang diramaikan oleh anak-anak SMU di Jakarta. Di samping itu seni pertunjukan yang kemungkinan meramaikan acara tersebut, di antaranya, gambang kromong dan kroncong betawi.
 
" Ini pesta rakyat jadi saya (Jokowi) akan hadir disana dan ikut dalam kegiatan tersebut. Nanti ada anak-anak SMU yang mengisi hiburan jadi acara semakin ramai tentunya," jelasnya.
 
Di sisi lain, saat ditanya menyangkut keberatan pengusaha hiburan dan hotel terhadap kebijakan car free night, Jokowi menjabarkan bahwa ini kepentingan rakyat banyak dan acaranya cuman beberapa jam. Dirinya mengaku akan mengajak pengusaha hotel dan tempat hiburan untuk terlibat nantinya.
 
"Ini kan acara untuk rakyat banyak jadi harus di pahami untuk rakyat. Soal pengusaha akan saya libatkan di dalamnya. Cuman beberapa jam aja kan acaranya, lagian untuk masyarakat banyak. Saya pasti libatkan pengusaha, wong diriku juga pengusaha," tegas Jokowi.
 
Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono menuturkan untuk lokasi parkir pada malam tutup tahun (31/12) akan ada beberapa titik yang bisa di pakai untuk memarkir kendaraan.
 
Menurutnya lokasi parkir yang telah disiapkan, yakni Parkir Timur Senayan, IRTI Monas dan gedung-gedung perkantoran serta hotel di sepanjang jalur car free night.
 
"Kita (Pemprov DKI) bekerjasama dengan Polda DKI nantinya mengamankan kegiatan malam tutup tahun tersebut. Lokasi parkirnya ada di beberapa lokasi seperti Parkir Timur Senayan, IRTI, Monas dan yang lainnya," ungkap Pristono.
 
Sementara itu, Wakapolda Metro Jaya Brigadir Jenderal Sudjarno menuturkan masyarakat yang hendak mengikuti car free night tidak perlu mencemaskan soal lokasi parkiran pada car free night nantinya.Bahkan pihaknya juga mengizinkan masyarakat parkir di lingkungan Polda Metro Jaya.
 
 "Masalah parkir sudah tidak ada masalah, kami sudah siapkan kantong-kantong parkirnya. Sudah banyak kantong-kantong parkir yang disediakan, kalau mau parkir di Polda Metro juga bisa," tutur Sudjarno.(faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Editor : Dara Aziliya
Sumber : Emanuel Tome Hayon

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper