Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meminta para pedagang di Blok G Pasar Tanah Abang tidak bergantung kepada Pemprov DKI untuk menarik pembeli.
Jokowi, panggilan akrab Gubernur DKI, mengatakan Pemprov DKI sudah berusaha maksimal dalam mempromosikan Blok G, antara lain menggelar hiburan rakyat, promosi di media, sampai pemberian doorprize.
Namun, lanjutnya, usaha yang dilakukan pemprov harus disertai dengan inisiatif dari pemilik kios untuk mempromosikan sendiri dagangannya.
Menurutnya, pemilik kios harus memiliki semangat kewirausahaan dan siap berkompetisi serta menghadapi risiko dalam berbisnis.
"Dilihat, apa produk yang dijual dan harganya nggak kompetitif? Barangnya apa masih pakai tren lama? Jadi jangan salahkan Blok G-nya. Entrepreneur itu siap berkompetisi dan jangan sedikit-sedikit mengeluh," katanya di Balai Kota, Senin (11/11/2013).
Mantan Walikota Solo ini menegaskan Pemprov DKI masih memiliki banyak urusan lain yang harus diselesaikan, tidak hanya Blok G Tanah Abang saja. Artinya, inisiatif dan kreativitas pemilik kios juga dibutuhkan dalam menarik minat pembeli berkunjung ke sana.