Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ahok Berharap Pemkot Depok Tidak Lepas Tangan Atasi Banjir Jakarta

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengharapkan Pemerintah Kota Depok tidak bersikap lepas tangan terhadap permasalahan banjir yang dihadapi Jakarta

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengharapkan Pemerintah Kota Depok tidak bersikap lepas tangan terhadap permasalahan banjir yang dihadapi Jakarta.

Pria yang akrab disapa Ahok ini menyayangkan sikap Pemkot Depok yang menolak permintaan DKI agar membeli lahan di sekitar sungai untuk dijadikan danau. Apalagi, Pemkot Depok sampai mengeluarkan pernyataan bahwa dirinya seharusnya tidak mencampuri urusan daerah lain.

“Saya hanya minta bantuan anda [Pemkot Depok], boleh nggak tanah yang di lembah sungai kami beli. Kenapa? Karena air lu itu buangnya ke jakarta, bos. Kalau air lu ngebuangnya ke langit, gua nggak ada urusan,” ujarnya di Balai Kota, Jumat (22/11/2013).

Ahok mengatakan dirinya memahami otoritas yang dimiliki oleh Pemkot Depok. Hanya saja, masalah penanganan banjir tidak bisa diselesaikan secara individual, apalagi, Depok berperan sebagai wilayah hulu sungai yang melintasi Jakarta.

Namun, apabila Pemkot Depok menolak usulan DKI, Ahok mengakui dirinya tidak bisa memaksakan rencananya. Menurutnya, semua kajian telah menyampaikan bahwa penanganan banjir tidak bisa hanya diselesaikan di daerah hilir saja, tetapi harus menyeluruh dari hulu ke hilir.

Sikap yang diperlihatkan Pemkot Depok justru berkebalikan dengan Pemerintah Kabupaten Bogor. Pemkab Bogor bersedia membantu penanganan banjir di DKI dan berjanji akan membongkar ratusan villa yang tidak memiliki izin mendirikan bangunan (IMB) di kawasan Puncak, Bogor.

Pemprov DKI sendiri rencananya akan memberikan bantuan anggaran untuk pembongkaran villa tanpa izin tersebut. Sebagai langkah awal, Pemkab Bogor telah melakukan pembongkaran terhadap 21 villa di kawasan Puncak.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hedwi Prihatmoko
Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper