Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JOKOWI: Rusun di Cipinang & Jatinegara Bisa Dihuni Bulan Depan

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjamin rumah susun (rusun) Cipinang Besar Selatan (Cibesel) dan Jatinegara Kaum akan rampung dan siap dihuni pada September 2014.
Rusun/Bisnis.com
Rusun/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjamin rumah susun (rusun) Cipinang Besar Selatan (Cibesel) dan Jatinegara Kaum akan rampung dan siap dihuni pada September 2014.

Kedua rusun tersebut dibangun untuk menampung warga yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung, tepatnya di Kampung Pulo, Jakarta Timur.

"Warga Kampung Pulo siap siap besok September masuk rusun Jatinegara Kaum sama Cibesel," ujar Jokowi saat meninjau rusun Cibesel, Kamis (14/8/2014).

Jokowi menjelaskan, saat ini pembangunan kedua rusun itu telah mencapai 80%. Mantan Walikota Kota Solo ini yakin kedua rusun tersebut dapat rampung sepenuhnya pada pertengahan September 2014. Setelah rampung, relokasi warga bantaran bisa dimulai.

"Dipindahinnya harus satu RT, satu RW, dan satu kampung. Jadi, betul-betul bersih pinggir kalinya biar bisa kita tata," lanjutnya.

Ke depan, Jokowi juga berencana akan menambah tower di rusun Cibesel. Gubernur DKI yang juga merupakan presiden terpilih ini telah mengintruksikan penambahan tower rusun ke Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah DKI.

Jokowi berharap, warga penghuni bantaran sungai bersedia dipindahkan ke dua rusun tersebut.

"Keterlaluan kalau masih ada warga yang enggak mau," pungkasnya.

Untuk diketahui, rusun Cibesel dan Jatinegara Kaum terdiri dari dua tower. Setiap tower terdiri dari 400 unit tempat tinggal.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper