Bisnis.com, JAKARTA- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melakukan shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, sedangkan presiden terpilih Joko Widodo melakukan shalat di Balai Kota DKI.
SBY menjalankan shalat bersama sekitar 150.000 umat muslim di Masjid Istiqlal, sementara itu Jokowi melaksanakan shalat Hari Raya Idul Adha bersama para jamaah di halaman Balai Kota DKI.
Adapun yang menjadi Imam shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal adalah Hasanuddin, sedangkan Imam dan Khatib Shalat Idul Adha di Balai Kota adalah Said Agil Husain Al Munawwar.
Dikemukakan SBY dan Ibu Negara Ani Yudhoyono berkurban satu sapi lokal dengan berat 1.075 kilogram.
Jokowi akan berkurban 20 sapi dan 44 ekor kambing pada perayaan Hari Raya Idul Adha 2014 ini.