Bisnis.com, JAKARTA-- Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat prihatin dengan isu kebocoran soal Ujian Nasional (UN). Isu menyesatkan tersebut dapat menurunkan kepercayaan diri siswa yang mengikuti UN.
Djarot mengimbau seluruh elemen masyarakat dapat menghargai hasil belajar siswa dan mengajar guru dari sekolah-sekolah. Dia juga meminta, agar masyarakat jangan asal menuduh semua siswa yang mendapatkan nilai baik telah menerima bocoran soal.
"Saya prihatin karena adanya isu bocoran soal oleh orang tidak bertanggungjawab. Ini sangat tidak baik, apalagi untuk anak yang sungguh-sungguh belajar bisa down," ungkap Djarot usai meninjau UN di SDIT Al Mughni, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (19/5/2015).
Mantan Wali Kota Blitar ini juga mengharapkan agar isu kebocoran soal tersebut, segera dihentikan.
"Minta tolong jangan membuat isu adanya kebocoran, hargai siswa yang sudah belajar dan ibu guru yang mentransfer ilmu. Jangan karena ada oknum, dunia pendidikan kita dianggap tidak jujur semua," tegasnya.