Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dewan Minta Alasan Kuat PDAM Tirta Patriot Naikkan Tarif

Bisnis.com,BEKASI-DPRD Kota Bekasi akan melakukan rapat kerja dengan PDAM Tirta Patriot untuk menanyakan alasan penaikan tarif.
PDAM/Ilustrasi
PDAM/Ilustrasi

Bisnis.com,BEKASI - DPRD Kota Bekasi akan melakukan rapat kerja dengan PDAM Tirta Patriot untuk menanyakan alasan penaikan tarif.

Anggota Komisi C DPRD Kota Bekasi, Komarudin, mengatakan rapat kerja akan dilakukan pada Jumat (29/01/2016). Salah satu agenda rapat tersebut menyangkut langkah PDAM menaikkan tarif air.

"Kami ingin memperdalam dan menanyakan alasan kuat tolok ukur penaikan tarif," katanya, Rabu (27/01/2016).

PDAM Tirta Patriot Kota Bekasi melakukan penyesuaian tarif yang mulai berlaku sejak 1 Februari untuk tagihan pemakaian air Januari.

Sugiyanto, Direktur Umum PDAM Tirta Patriot mengatakan, penyesuaian tarif ini setelah mengacu pada biaya produksi perusahaan yang terus meningkat dan meningkatnya cakupan layanan pelanggan.

Adapun, besaran penyesuaian tarif bervariasi untuk jenis kelompok pelanggan. Untuk kelompok pelanggan rumah tangga penaikan paling tinggi pada golongan R4 yang naik 20% dari Rp6.500 menjadi Rp9.500 untuk penggunaan lebih dari 10 meter kubik, sedangkan penaikan paling rendah pada kelompok pelanggan R1 yakni 3,2% dari Rp4,200 menjadi Rp5000 untuk penggunaan lebih dari 10 meter kubik.

Menurut Komarudin, penaikan tarif oleh PDAM Tirta Patriot harus sesuai dengan kondisi makro dan mikro ekonomi serta kemampuan daya beli masyarakat.

"Tapi kalau memang makro dan mikro ekonomi siap, masyarakat mampu membeli, serta adanya penaikan biaya produksi, ya kenapa enggak kan."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhamad Hilman
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper