Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

'Jumat Keramat', Siapa Distafkan Ahok?

Lagi, Gubernur DKI Jakarta alias Ahok akan melakukan perombakan di jajarannya siang ini, Jumat (5/1/2016). Di 'Jumat Keramat' kali ini Ahok akan melantik 115 pejabat eselon 3-4.
Gubernur DKI Basuki Ahok Tjahaja Purnama/Bisnis-Gloria F.K Lawi
Gubernur DKI Basuki Ahok Tjahaja Purnama/Bisnis-Gloria F.K Lawi

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta alias Ahok merombak jajaran Pemprov DKI, Jakarta, Jumat (5/1/2016).

Hari ini, Jumat (5/2/2016), Ahok akan melantik 115 pejabat eselon 3-4. Ahok dikenal sebagai Gubernur Jakarta yang kerap membongkar pasang pejabat, mulai dari rotasi, mutasi, hingga demosi.

Pelantikan kali ini, menurut Ahok, sedikit berbeda. Pihaknya akan menaikkan eselon atau pangkat untuk PNS yang bekerja di puskesmas.

" Ada 44 puskesmas yang dinaikkan tipenya menjadj RSUD tipe D, " kata Ahok di Balai Kota, Jumat  (5/1/2016).

Oleh karena itu, PNS yang bekerja di puskesmas yang naik tingkatnya akan disesuaikan jabatannya.

"Puskesmas kan kami tingkatkan jadi RSUD tipe D, jadi pejabatnya pun dinaikkan eselonnya. Misalnya eselon III A jadi III B," katanya.

Lebih lanjut, beberapa PNS eselon III dan IV dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya akan dirombak hingga distafkan lantaran kinerja yang tidak baik.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper