Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penggusuran Luar Batang: Ahok Sebut Manusia Perahu Kurang Ajar?

Gubernur DKI Ahok menyatakan tidak mau ambil pusing dengan keberadaan manusia perahu yang merupakan bekas nelayan di kampung Luar Batang
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Gedung KPK/Antara
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Gedung KPK/Antara

Bisnis.com, JAKARTA--Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyatakan tidak ambil pusing dengan keberadaan manusia perahu yang notabene merupakan bekas nelayan gusuran daerah Luar Batang, Jakarta Utara

"Biarin saja dia mau hidup di perahu. Nanti dia sampai nginjak-nginjak tanah negara bikin tenda lagi, akan saya sikat. Jangan dikasihani justru mereka itu kurang ajar karena menyengsarakan keluarganya," katanya di Balai Kota Jakarta, Kamis (14/4/2016).

Ahok mengatakan para manusia perahu justru memiliki maksud lain, yakni menunggu kesempatan menduduki kembali lahan negara yang sudah digusur oleh pemerintah. Padahal, dia mengklaim, Pemprov DKI telah menyiapkan rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) di Marunda bagi para nelayan dan warga gusuran Luar Batang.

"Kenapa sih enggak mau pindah di rusun marunda? Kan dekat juga dari lokasi mereka cari ikan. Anak Anda dijemput bus sekolah, buat apa sengsarakan keluarga. Jadi siapa yang sengsarakan siapa?" ucapnya.

Mantan Bupati Belitung Timur tersebut juga heran dengan alasan sebagian nelayan yang menolak rusun Marunda dengan alasan jauh.

"Belagu amat sih (nelayan) mesti tinggal di Jakarta? Kan saya kasih bus loh! saya kirim bus sekolah dan bus transjakarta ke semua rusun," tegasnya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler