Bisnis.com, TANGERANG—Pemerintah Kota Tangerang mulai melakukan pembenahan di sejumlah titik, salah satunya pengolahan tempat pembuangan akhir (TPA) Rawa Kucing.
Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Tangerang Ivan Yudhianto mengatakan pihaknya akan melakukan peningkatan kualitas taman, kebersihan sekolah, dan kebersihan lingkungan sekitar.
"Itu semua harus ditingkatkan. Apalagi Kota Tangerang sudah dinominasikan sebagai peraih Piala Adipura tahun ini," kata Ivan di Tangerang, Senin (11/7).
Sebagaimana diketahui, Kota Tangerang bersama dengan Kota Surabaya dan Semarang menjadi nominator peraih Piala Adipura Paripurna. Kota Tangerang sendiri sudah enam kali menerima penghargaan Adipura dan satu kali Adipura Kencana.
Hal tersebut tercermin dari pembenahan terus menerus yang dilakukan pemkot terhadap pengelolaan TPA Rawa Kucing. TPA yang awalnya hanya berfungsi sebagai tempat penbuangan sampah perlahan beralih menjadi tempat wisata edukasi yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas antara lain kolam ikan, lapangan futsal, dan taman.
Tak hanya itu, pemkot juga membangun sistem firolisis di TPA Rawa Kucing yang berfungsi untuk menghasilkan sumber energi terbarukan dari sampah. Akibatnya, proyek tersebut saat ini menjadi salah satu percontohan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSA) nasional.