Bisnis.com, JAKARTA - Aktivitas perdagangan di kawasan Pasar Tanah Abang mulai aktif pasca libur Lebaran. Sejumlah toko sudah mulai membuka dagangannya sehingga harus dilakukan pengawasan oleh petugas.
Kepala Seksi Operasional Satuan Polisi Pamong Praja Jakarta Pusat, Santosa mengatakan aktivitas perdagangan yang ramai bisa terlihat di depan Stasiun Tanah Abang. Sejumlah toko kecil yang berjualan pakaian sudah kembali memulai aktivitas berdagang.
"Karena itu sebanyak 80 an petugas masih berjaga setiap hari di kawasan Tanah Abang, kalau Sabtu dan Minggu naik jadi 105 orang, kita tetap lakukan persuasif, kalau bandel ya terpaksa dengan penindakan," katanya, Kamis (14/7).
Ia mengakui, belum sepenuhnya pedagang di Pasar Tanah Abang mulai beroperasi. Namun langkah ini bisa digunakan untuk mengantisipasi pedagang turun ke jalan.
"Memang belum penuh buka seperti biasanya, namun penjagaan kita tidak boleh kendor, karena pedagang itu akan buka hingga ke jalan kalau tidak diawasi," tandasnya.
Antisipasi PKL Jualan di Jalan, Penjagaan di Pasar Tanah Abang Diperketat
Aktivitas perdagangan di kawasan Pasar Tanah Abang mulai aktif pasca libur Lebaran. Sejumlah toko sudah mulai membuka dagangannya sehingga harus dilakukan pengawasan oleh petugas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
38 menit yang lalu
Harga Kopi Makin Pahit Lagi
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
17 jam yang lalu
Dapat Dukungan dari Anies, Pramono Yakin Golput Menurun
19 jam yang lalu