Bisnis.com, JAKARTA – PT MRT Jakarta membuka kembali layanan kereta MRT bawah tanah kecuali Stasiun Bundaran HI, Kamis (23/5/2019).
Dengan demikian, pengguna layanan MRT bisa mengakses lagi transportasi publik itu mulai dari Stasiun Lebak Bulus hingga Stasiun Dukuh Atas.
Pada Rabu (22/5), PT MRT Jakarta sempat mengumumkan hendak menutup seluruh stasiun bawah tanah mulai dari Stasiun Senayan hingga Stasiun Bundaran HI pada hari ini. Namun, per Kamis (23/5) pukul 08.30 WIB, akses stasiun bawah tanah akhirnya dibuka kembali kecuali Stasiun Bundaran HI yang berdekatan dengan gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
Baca Juga
Untuk diketahui, Stasiun Bundaran HI sudah ditutup oleh PT MRT Jakarta sejak Rabu (22/5) pukul 13.30 WIB. Masih belum diketahui kapan Stasiun Bundaran HI akan dibuka kembali.
"Prioritas utama kami adalah keselamatan penumpang MRT dan keamanan sarana prasarana MRT milik kita bersama," kata Corporate Secretary PT MRT Jakarta Muhamad Kamaluddin, Kamis (23/5).
Rekayasa jalur MRT Jakarta untuk 23 Mei 2019 mulai pukul 8:30 dari Lebak Bulus Grab hingga Stasiun Dukuh Atas BNI melewati 12 stasiun MRT.
— MRTJakarta (@mrtjakarta) May 23, 2019
Layanan Stasiun MRT bawah tanah dimulai dari Stasiun Senayan s.d. Stasiun Dukuh Atas BNI kembali dibuka dari 08:30 pagi ini. pic.twitter.com/9m5cJ9MC6v