Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aksi 22 Mei:  McDonald's Sarinah masih Tutup, KFC sudah Beroperasi Sejak Siang

Gerai McDonald's di kawasan Sarinah masih tutup, beberapa sisi dinding kaca pecah. Sementara itu gerai KFC sudah beroperasi seperti biasa. 
Seorang pria melintas di depan gedung Sarinah, Jakarta, pascarusuh polisi dan massa, Kamis (23/5/2019) dini hari./ANTARA FOTO - Prasetyo Utomo
Seorang pria melintas di depan gedung Sarinah, Jakarta, pascarusuh polisi dan massa, Kamis (23/5/2019) dini hari./ANTARA FOTO - Prasetyo Utomo

Bisnis.com, JAKARTA - Gerai McDonald's di kawasan Sarinah masih tutup, beberapa sisi dinding kaca pecah. Sementara itu gerai KFC sudah beroperasi seperti biasa. 

Gerai makanan asal Amerika Serikat tersebut bahkan terlihat ramai oleh warga sipil, anggota keamanan seperti tentara dan brimob dan beberapa pewaeta berita yang beristirahat sejenak pada Kamis (23/5/2019) siang.

Dari kejauhan, gerai makanan ini terlihat seperti tidak beroperasi karena tirainya ditutup. Namun begitu, kegiatan transaksi di dalamnya terlihat sibuk. 

"Sudah mulai buka tadi jam 11. Kalau sampai jam berapa nanti kita lihat sikon," ungkap salah satu pramuniaga di gerai tersebut. 

Gerai kopi Excelso, yang berada tepat di samping KFC juga terlihat sudah beroperasi di mana banyak orang yang terlihat datang untuk sekedar mengobrol dan menyeduh kopi. 

Sementara itu, gerai McDonald's, Roti O dan beberapa makanan lain di sisi kiri gedung pusat perbelanjaan Sarinah belum beroperasi hingga Kamis (23/5/2019) siang ini. 

Gerai McDonald's menjadi tempat yang parah kerusakannya pasca aksi demo rusak parah dengan dinding kaca yang pecah dan puing-puing kacanya terlihat masih bertebaran di sekitar pedestrian. 

Dinding kaca yang pecah juga terpantau ditutupi oleh plastik terpal tebal dan sedang berupaya dibersihkan oleh petugas dinas kebersihan daerah dan gedung serta diawasi oleh petugas keamanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper