Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PSBB Jilid II, Tingkat Kematian Pasien Covid-19 di Bekasi Lampaui Angka Nasional

Bila berdasarkan jumlah meninggal 25 orang, maka tingkat kematian (CFR) Covid-19 adalah 10,6 persen.
Pemantauan pelaksanaan PSBB d Kota Bekasi./Istimewa
Pemantauan pelaksanaan PSBB d Kota Bekasi./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Kota Bekasi memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) sejak 15 April hingga 28 April 2020.

Kini, PSBB itu diperpanjang untuk 14 hari ke depan demi memutus rantai penularan Covid-19 yang disebabkan virus corona SARS-CoV-2.

Seperti apa kasus Covid-19 di kota yang berbatasan dengan Jakarta Timur itu?

Pemkot Bekasi menayangkan informasi seputar penanggulangan Covid-19 untuk dapat diakses publik lewat portal https://corona.bekasikota.go.id/.

Data-data yang ditampilkan hanya data 3  hari terakhir, baik data orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pemantauan (PDP) dan pasien konfirmasi Covid-19.

Pada hari terakhir pemberlakuan PSBB fase pertama, Selasa (28/4/2020), jumlah kasus positif Covid-19 ada 234 orang. Jumlah ini hanya bertambah 1 kasus dibanding data sebelumnya, Senin (27/4/2020).

Dari jumlah itu, akumulasi pasien sembuh 70 orang, pasien dirawat 139 orang, dan pasien meninggal 25 orang.

Pemkot Bekasi ternyata memisahkan antara pasien yang meninggal karena Covid-19 dengan pasien meninggal yang memiliki penyakit khusus, jumlahnya ada 100 orang.

Bila berdasarkan jumlah meninggal 25 orang, maka tingkat kematian (CFR)  Covid-19  adalah 10,6 persen.

Di tingkat nasional, pada Selasa (28/4/2020) jumlah kasus positif Covid-19 ada 9.511 orang, pasien sembuh 1.254 orang, dan pasien meninggal 773 orang. Dengan demikian CFR Covid-19 di tingkat nasional adalah 8,13 persen.

Dari data-data tersebut, maka tingkat kematian di Kota Bekasi (10,6 persen) lebih tinggi dibanding CFR tingkat nasional (8,13 persen).

Adapun tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Bekasi adalah 29,9 persen, sementara tingkat kesembuhan nasional 13,2 persen.  Maka, tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Bekasi lebih tinggi dari angka nasional.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper