Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Targetkan Pelaku Pariwisata, DKI Rampung Suntikan 214.523 Dosis Vaksin

Pemprov DKI Jakarta tengah memperlebar target penerima vaksinasi di Ibu Kota. Misalkan, kepada pedagang pasar, tenaga pendidik, insan pers, atlet dan juga menyasar pada pelaku pariwisata.
Gubernur DKI Jakarta Aniea Baswedan meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 tahap II untuk tenaga pendidikan di SMAN 70 Jakarta, Rabu (24/2/2021)./ANTARA
Gubernur DKI Jakarta Aniea Baswedan meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 tahap II untuk tenaga pendidikan di SMAN 70 Jakarta, Rabu (24/2/2021)./ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA — Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 sebanyak 214.523 dosis kepada tenaga kesehatan hingga akhir Februari 2021.

Dari jumlah itu, sekitar 65,3 persen atau 73.298 tenaga kesehatan telah menerima vaksinasi pada dosis kedua. 

Data itu disampaikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota DKI Jakarta pada Jumat (26/2/2021). 

“Untuk tenaga kesehatan sendiri yang sudah menerima dosis satu dan dua sebanyak 65,3 persen terkait vaksin,” kata Ariza. 

Di sisi lain, Ariza mengatakan, pihaknya tengah memperlebar target penerima vaksinasi di Ibu Kota. Misalkan, kepada pedagang pasar, tenaga pendidik, insan pers, atlet dan juga menyasar pada pelaku pariwisata. 

“Prinsipnya secara bertahap kita mulai sektor lain di samping tenaga kesehatan, mudah-mudahan nanti dalam waktu yang tidak terlalu lama kita akan masuk ke masyarakat,” kata dia. 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menargetkan vaksinasi Covid-19 dapat dilakukan kepada 900.000 sampai 1 juta orang per hari. 

Jokowi mengakui, vaksinasi CoronaVac baru dimulai dan memerlukan perbaikan manajemen lapangan yang baik. Keterlambatan itu menyebabkan hingga kini tenaga kesehatan yang mendapatkan vaksin baru menyentuh 250.000 orang. 

“Paling tidak bisa 900.000 sampai 1 juta yang bisa divaksin [per hari]. Ini target. Tapi itu memang perlu waktu perlu manajemen lapangan yang baik dan ini yang selalu saya sampaikan ke menteri kesehatan,” katanya, Rabu (27/1/2021).

Dia menyebut, bahwa vaksinasi berjalan lancar dalam dua hari terakhir, sehingga mampu melakukan vaksinasi kepada 50.000 tenaga kesehatan per hari.

Target 1 juta vaksinasi tersebut didasarkan jumlah vaksinator dan rumah sakit. “Kita harapkan memang targetnya karena kita memiliki 30.000 vaksinator di 10.000 puskesmas ataupun 3.000 rumah sakit kita,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper