Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

5 Pelaku Begal yang Lukai Brimob Ditangkap, Polisi Sebut Motor Korban Akan Dijual Online

Polisi tangkap lima pelaku begal yang melukai anggota Brimob di Bekasi. Sepeda motor korban yang dicuri akan dijual secara online.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Polisi berhasil meringkus lima pelaku begal yang melukai anggota Brimob di Kota Bekasi.

Kelima tersangka yang telah diamankan itu diketahui berinisial MH (17), AM (16), MAL (17), dan RH (16), serta RMI (21).

Dari pemeriksaan yang dilakukan polisi, kelima tersangka tersebut mengakui perbuatannya.

Modus pelaku melakukan tindakan tersebut yaitu mencari tempat-tempat sepi.

“Jadi, modusnya mereka menentukan lokasi yang dianggap sepi di jam-jam tertentu, kemudian secara bersama-sama tiga orang naik motor berboncengan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan dalam keterangan resminya, Rabu (16/2/2022).

“Setelah menekan calon korban, mereka pepet motornya dan langsung melakukan pembacokan dan saat korban terjatuh mereka mengambil motornya,” sambungnya.

Saat melakukan penangkapan itu, selain senjata tajam jenis celurit, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti yaitu sepesa motor milik korban.

Dari keterangan pelaku, sambung Zulpan, sepeda motor curian itu akan dijual secara online dengan kisaran harga Rp2-3 juta.

“Jadi tersangka AM (16) itu yang mengambil motor korban, kemudian disimpan tersangka NH (16) dan dia yang akan menjual motor itu secara online,” jelasnya.

Dalam kasus ini, lima tersangka itu kemudian dijerat dengan Pasal 365 KUHP ayat 2 tentang Pencurian dengan Kekerasan dengan ancaman 12 tahun penjara.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper