Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

15.000 Pelari Ramaikan Jakarta International Marathon 2024

Perhelatan Jakarta International Marathon (JAKIM) 2024 diikuti oleh setidaknya 15.000 pelari.
Sekitar 15.000 pelari mengikuti ajang Jakarta International Marathon (JAKIM) 2024, Minggu pagi (23/6/2024). ANTARA
Sekitar 15.000 pelari mengikuti ajang Jakarta International Marathon (JAKIM) 2024, Minggu pagi (23/6/2024). ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA -- Perhelatan Jakarta International Marathon (JAKIM) 2024 telah digelar hari ini, Minggu (23/6/2034) dengan diikuti oleh  15.000 pelari. Gelaran tersebut bertujuan mendongkrak sport tourism dan ekonomi Jakarta.

Perhelatan BTN JAKIM 2024 diadakan untuk memeriahkan hari ulang tahun ke-497 kota Jakarta. Ajang ini diikuti oleh setidaknya 15.000 pelari yang terbagi dalam tiga kategori, yakni 1.000 orang untuk Marathon (42K), 4.000 orang untuk Half Marathon (21K), dan sekitar 10.300 orang untuk 10K.

Acara tersebut juga diakui oleh badan atletik dunia, yakni World Athletics dengan predikat World Athletics Label Road Races.

Ajang BTN JAKIM 2024 dimulai dengan flag off di kawasan Monas pada pukul 04.00 WIB sebagai tanda dimulainya race. Kemudian, BTN JAKIM 2024 berakhir dengan finish di dalam Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat. 

PJ Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan gelaran tersebut bertujuan mempromosikan Jakarta sebagai kota yang mendorong sports tourism atau pariwisata olahraga.

Perputaran ekonomi dari perhelatan olahraga internasional juga terlihat dari penuhnya okupansi hotel di Jakarta oleh para turis olah raga. Heru berharap ajang ini dapat menarik lebih banyak perhatian kepada Jakarta sebagai pusat bisnis dan pariwisata.

“Manfaat ajang marathon bagi Jakarta yang pertama, mempromosikan kota ini yang memiliki sports tourism yang baik," kata Heru dalam keterangan tertulis pada Minggu (23/6/2024).

Selain itu, gelaran tersebut mendorong kebangkitan ekonomi serta usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang berjalan dengan baik. Lalu, dapat tercipta kebiasaan berolahraga yang rutin, sehingga kesehatan juga baik.

Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu mengatakan para peserta menunjukkan antusiasme yang tinggi karena spirit mereka terjaga dengan adanya cheering guide berupa tarian dan nyanyian bergaya Betawi.

"Sebagai warga Jakarta, kita ingin Jakarta seperti kota-kota lain di dunia yang memiliki perhelatan lari internasional, serta menjadi kota yang bersih, tidak berpolusi, dan indeks kesehatan udaranya persis seperti kota-kota lain di dunia. Dengan begitu, warga Jakarta akan menjadi sehat,” ujar Nixon.

Adapun, dalam gelaran tersebut para peserta memperebutkan hadiah total sebesar Rp3 miliar, termasuk grand prize sebuah rumah untuk peserta yang berhasil memecahkan rekor marathon, khusus bagi Warga Negara Indonesia (WNI).

Sementara, pemenang Marathon dalam ajang BTN JAKIM 2024 adalah para pelari asal Kenya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper