Bisnis.com, JAKARTA — Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) menyampaikan kerugian dalam peristiwa kebakaran yang terjadi di Kantor Gojek di gedung Pasaraya, Jakarta Selatan ditaksir mencapai Rp100 juta.
Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan Syamsul Huda mengatakan kebakaran di kantor Gojek terjadi sekitar 13.16 WIB. Kemudian, api baru bisa dipadamkan pada 14.35 WIB.
"Taksiran kerugian [akibat kebakaran kantor Gojek] kurang lebih mencapai Rp100 juta," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (19/2/2025).
Dia menjelaskan kebakaran di kantor Gojek awalnya dilaporkan oleh masyarakat yang melihat asap lantai 7. Selanjutnya, tim teknisi melakukan penyisiran di lantai 7 untuk menemukan sumber kebakaran.
Namun, tim teknisi tidak menemukan sumber api dan langsung beranjak ke lantai 8. Di lantai itu, kemudian telah ditemukan sumber api yang berada di ruang AHU.
"Dugaan penyebab [kebakaran akibat] fenomena listrik," tambahnya.
Adapun, Syamsul menuturkan bahwa kebakaran di kantor Gojek ini berhasil dipadamkan dengan pengerahan total 30 personel dan delapan unit pemadaman kebakaran.
“Total pengerahan 8 unit dengan jumlah personil 30 orang,” pungkas Syamsul.