BISNIS.COM, JAKARTA - Setelah lebih dari 6 jam Jalan Sudirman dan Jalan M.H. Thamrin ditutup, akhirnya pukul 01.00 WIB kembali dibuka.
Penutupan jalan protokol yang digunakan untuk acara HUT DKI Jakarta itu mulai bisa dilalui sepeda motor.
"Secara bertahap akan kami buka karena seluruh panggung telah selesai. Warga juga sudah mulai bubar," ujar petugas kepolisian yang mengatur lalu lintas Angga kepada Bisnis, Minggu (23/6).
Berdasarkan pantauan jalur dari Jalan M.H. Thamrin menuju Jalan Sudirman sudah bisa dilalui sepeda motor dengan berjalan pelan karena masih ada beberapa pejalan kaki ditegah jalan raya.
Sekitar 30 orang anggota kepolisian berjaga dan mengarahkan warga yang masih berjalan untuk minggir agar tidak menghalangi kendaraan bermotor.
Petugas kebersihan juga mulai memunguti sampah-sampah yang dibuang sembarangan warga yang datang ke lokasi tersebut.
Beberapa orang masih terlihat asik duduk dipinggir kolam Bundaran HI untuk melepas lelah.
HUT JAKARTA: Pesta Selesai, Jalur Protokol Dibuka
BISNIS.COM, JAKARTA - Setelah lebih dari 6 jam Jalan Sudirman dan Jalan M.H. Thamrin ditutup, akhirnya pukul 01.00 WIB kembali dibuka.Penutupan jalan protokol yang digunakan untuk acara HUT DKI Jakarta itu mulai bisa dilalui sepeda motor."Secara bertahap
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Mahmudi Restyanto
Editor : Bambang Supriyanto
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
1 hari yang lalu
Ridwan Kamil Klaim Punya Survei Internal, Lampaui Pramono-Doel?
1 hari yang lalu
Ridwan Kamil Optimistis Menang di Pilkada Jakarta
1 hari yang lalu