Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menempati urutan ke-37 dari 50 pemimpin hebat dunia versi majalah Fortune edisi 7 April 2014. Apa tanggapan Jokowi?
Saat ditemui wartawan di Balaikota DKI Jakarta, Jokowi justru belum tahu adanya rangking pemimpin tersebut dan malah balik tanya kepada pewarta tentang apa kehebatannya. "Belum baca, hebat apanya?," katanya, Senin (24/3/2014).
Menurut majalah tersebut, Jokowi dinilai 'hebat' karena kiprahnya saat memimpin kota Solo dan Provinsi DKI Jakarta. Di kedua wilayah tersebut dia banyak melakukan perubahan tata ruang serta pemberantasan korupsi sehingga popularitasnya sebagai calon presiden RI selalu menduduki nomor teratas.
Mendengar alasan tersebut Jokowi malah bersikap merendah karena penghargaan seperti itu menjadi sebuah ujian bagi dirinya dan pendorong untuk lebih bagus dalam memimpin. Kendati demikian, Jokowi mengaku biasa saja ketika publik dalam negeri dan luar negeri banyak memujinya.
"[Tanggapannya] ya biasa. Penghargaan seperti itu bisa menjadi ujian dan pendorong, dan itu berat," katanya.