Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Depok Siap Ikut Gelar Pilkada Serentak 2015

Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail menyatakan siap apabila pilkada dilakukan serentak pada akhir 2015.
Kotak suara pada pilkada. /
Kotak suara pada pilkada. /
Bisnis.com, DEPOK -- Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail menyatakan siap apabila pilkada dilakukan serentak pada akhir 2015.
 
"Depok dari awal sudah mempersiapkan karena kita dulu tidak asumsikan pengunduruan jadwal pilkada," ujarnya di Balaikota Depok, Senin (16/2/2015).
 
Menurutnya, dari segi anggaran, Kota Depok sudah siap. Tahun lalu saja, kata dia Depok menganggarkan sekitar Rp33 miliar.
 
Dia mengatakan anggaran tahun ini rencananya naik, karena jumlah pemilih juga naik. Tapi detilnya berapa, Nur Mahmudi mengaku tidak tahu pasti.
 
"Dari segi anggaran tidak ada masalah, mungkin Rp40-Rp50 miliar yang jelas ada peningkatan," paparnya.
 
Merujuk padaPerppu No. 1/2014 yang telah menjadi UU No. 1/2015, Pilkada serentak digelar pada 2015, 2018, dan 2020.
 
Adapun, tujuh kabupaten/kota di Jawa Barat yang menyatakan siap menggelar pilkada tahun ini yakni Kabupaten Pangandaran, Sukabumi, Indramayu. Karawang, Bandung dan Kota Depok.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Khoer
Editor : Setyardi Widodo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper