Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bima Arya Bicara Empat Mata dengan Jokowi

Wali Kota Bogor Bima Arya berbicara empat mata dengan Presiden Jokowi membahas terkait agenda Presiden yang bakal kerap beraktivitas di Istana, Rabu (18/2) petang.
Wali Kota Bogor, Bima Arya. /Antara
Wali Kota Bogor, Bima Arya. /Antara

Bisnis.com, BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya berbicara empat mata dengan Presiden Jokowi membahas terkait agenda Presiden yang bakal kerap beraktivitas di Istana, Rabu (18/2/2015) petang.

Bima Arya mengatakan Presiden Jokowi merasa nyaman beraktivitas di Istana Bogor sembari meminta kegiatannya tidak mengganggu aktivitas warga Kota Bogor.

"Presiden Jokowi juga mengatakan belum akan pindah permanen dan menetap di Bogor, melainkan akan lebih banyak beraktivitas di kota Bogor," paparnya dalam situs resmi Kota Bogor yang dikutip Bisnis.com, Rabu (18/2/2015).

Menurut Bima, pihaknya juga menyampaikan bahwa tahun ini Pemerintah Kota Bogor melakukan penataan kota di sekitar Istana Bogor seperti penataan pedestrian, Pasar Bogor dan rerouting angkutan umum.

"Salah satu yang tengah dikaji menurut Walikota adalah pemberlakuan satu arah di pusat kota agar lalu lintas tidak bertumpuk di pusat kota," ujarnya.

Terkait penanganan banjir, Bima menyampaikan bahwa peran Pemkot Bogor fokus pada langkah mikro yang massif, seperti memperbanyak sumur resapan dan pembuatan lubang biopori.

Presiden, lanjutnya, sangat mendukung gerakan lubang biopori lantaran dianggap murah dan bisa dilakukan secara cepat dan masal.
"Tadi saya juga menyampaikan undangan untuk bersama-sama membuat lubang biopori di kota Bogor dan beliau bersedia, paparnya.

Dia menambahkan Presiden dan Pemkot Bogor mendukung program penataan kota yang tengah dilakukan. Secara khusus Presiden memiliki perhatian yang besar terhadap heritage Kota Bogor dan meminta Pemkot memperhatikan taman-taman kota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Miftahul Khoer
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper