Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INFO LALU LINTAS: Jalur Puncak Kembali Normal

Kepolisian Resor Bogor memastikan kondisi lalu lintas hari ini di kawasan Puncak Cisarua Bogor telah kembali normal setelah tabrakan beruntun semalam, Rabu (11/3/2015).
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, BOGOR--Kepolisian Resor Bogor memastikan kondisi lalu lintas hari ini di kawasan Puncak Cisarua Bogor telah kembali normal setelah tabrakan beruntun semalam, Rabu (11/3/2015).

Kasatlantas Polres Bogor AKP Bramastyo Priaji mengatakan aparat kepolisian bekerja sama dengan pihak terkait telah mengurai kemacetan normal pascatabrakan tersebut.

"Sekarang dua arah di jalur Puncak sudah kembali normal seperti biasa. Tidak terpantau kemacetan," ujarnya pada Bisnis.com, Kamis (12/3/2015).

Seperti diinformasikan, dua orang dikabarkan tewas dalam peristiwa tabrakan beruntun yang melibatkan 10 kendaraan di arah jalan Puncak, Cisarua, Bogor. Korban lainnya yang mengalami luka-luka sekitar empat orang.

Bramastyo menuturkan kondisi lalu lintas sempat tersendat ketika perisitiwa terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Setelah evakuasi dilakukan, kata dia, kondisi lalu lintas perlahan berangsur normal.

Tabrakan beruntun tersebut diduga lantaran sebuah truk besar menambrak sebuah mobil. Akibatnya, truk lainnya mencoba menghindar dan menabrak kendaraan lain yang tengah terparkir.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Khoer

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper