Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Pameran Batu Akik Bertaraf Internasional di Bogor

Pameran batu akik bertaraf nasional akan digelar di Kota Bogor, Jawa Barat dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-533 yang diselenggarakan pada 28--31 Mei mendatang.
Salah satu corak batu akik Ngalo Manakarra/bukalapak.com
Salah satu corak batu akik Ngalo Manakarra/bukalapak.com

Bisnis.com, BOGOR-- Pameran batu akik bertaraf nasional akan digelar di Kota Bogor, Jawa Barat dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-533 yang diselenggarakan pada 28--31 Mei mendatang.

"Tidak hanya bertaraf nasional, pameran ini akan kita buat menjadi bertaraf internasional, karena akan menampilkan batu akik dan batu mulia dari seluruh nusantara dan dunia," kata John F Kennedy, Panitia Pameran Batu Akik, di Bogor, Rabu (13/5/2015).

Dijelaskan, pameran batu akik diselenggarakan oleh Sanggar Bogor bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bogor, mengangkat tema "Pameran Batu Mulia Nusantara, Expo and Forum 2015 Go International" akan diselenggarakan di SKI Tajur, Kota Bogor.

"Ada 70 stan dan 40 lapak yang disediakan untuk para peserta pameran. Hinggi kini sudah ada 20 pendaftar yang datang dari wilayah Jabodetabek dan juga Jatim, Jateng dan Lampung," katanya.

Dikatakan, selain pameran, acara yang berlangsung empat hari diisi dengan beragam kegiatan yang mengupas habis tentang batu akik seperti forum diskusi dan kontes serta kompetisi batu akik/mulia nusantara.

"Forum diskusi berlangsung selama tiga hari berturut-turut, tema yang diangkat berbeda-beda, ada tentang batu mukai dan jenisnya, seminar batu mulia nusantara go internasional, transaksi perdagangan batu mulai dan solusi pasar akik," katanya.

Kontes

Akan ada kontes batu akik, yang diharapkan dalam kegiatan tersebut peserta dapat berinovasi membuat batu akik tidak hanya sekadar batu cincin tetapi produk lain yang berkualitas dan memiliki daya jual tinggi.

"Akan ada juga pengujian batu akik untuk melihat kualitas, kandungan logamnya di laboratorium, pengujian dan jasa sertifikasi," kata John.

Menurut dia, Kota Bogor memiliki potensial untuk mengembangkan perdagangan batu akik dan memperkenalkannya ke kancah internasional. Karena begitu banyaknya peminat, pecinta dan penjual batu akik/mulia tersebut.

"Dalam acara ini akan menjadi momen untuk meluncurkan batu akik asli dari Bogor," tambahnya.

Budayawan Bogor, Taufik Hassunna, menyebut pameran batu akik ini dapat mendorong semakin berkembangnya usaha batu akik yang berdampak pada terbukanya sektor usaha baru bagi masyarakat kecil menengah.

"Kita tidak hanya fokus batu akik di tingkat nasional saja, tetapi mau menggaungkan kepada pemerintah bahwa batu akik ini memiliki potensi cukup besar, dapat didorong agar Indonesia juga menjadi pemasok batu mulia yang selama ini dikuasai oleh Afrika Selatan dan Srilanka," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bogor, Shahlan Rasyidi mendukung kegiatan pameran batu akik dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Bogor ke-533. Kegiatan serupa juga sudah diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Bogor belum lama ini.

"Sangat mendukung, ini akan menjadi pendorong wisatawan ke Bogor. Di Kota Bogor sudah ada Pasar Devirs yang merupakan pusat penjualan batu akik. Jadi ke Bogor tidak hanya mencari kuliner tetapi juga batu akik," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper