Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Djarot dan Saefullah Kunjungi Rumah Soerjadi

Pada hari raya lebaran, Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat mengunjungi rumah sejumlah mantan Gubernur DKI Jakarta.nn
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat/Beritajakarta.com
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat/Beritajakarta.com
Bisnis.com, JAKARTA - Pada hari raya lebaran, Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat mengunjungi rumah sejumlah mantan Gubernur DKI Jakarta.
 
Djarot bersama istrinya Happy Farida dan ketiga anaknya, ditemani Sekretaris Daerah Saefullah beserta istri dan anaknya.
 
Djarot dan Saefullah mendatangi rumah Soerjadi Soedirja, Gubernur DKI Jakarta periode 1992-1997. Soerjadi dan keluarga yang tinggal di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Jumat (17/7/2015). Djarot mengatakannya kedatangannya sebagai bentuk menjalin silahturahmi dan mewakili Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang tengah berlebaran di Bangka Belitung.
 
Dalam kunjungan tersebut Soerjadi membagikan sejumlah pengalamannya kepada Djarot dan Saefullah saat menjabat sebagai Gubernur.
 
"Saya suka rutin selama tiga sampai empat hari di luar. Kami melakukan kumpul dengan tokoh masyarakat, mendengarkan apa yang diinginkan," ujar Soerdija.
 
Soerjadi menyatakan bahwa rutinitasnya setiap Jumat untuk pergi shalat berjamaah bersama warga. Dia pun mengaku sudah terbiasa bekerja di luar kantor yakni blusukan.
 
"Wah ternyata jaman blusukan itu sudah ada dari jaman Pak Soerdija, bukan Pak Jokowi," ujar Djarot sambil tertawa.
 
Saefullah berkisah saat Soerdija menjadi Gubernur, dan dia masih menjadi kepala Rukun Warga (RW). Sayangnya di usia senja Soerdija sulit mengingat Saefullah.
 
Soerdija pun bercerita dia memberikan pendidikan sekolah keahlian bagi anak-anak Jakarta. Ada yang kemudian menjadi supir, penjaga toko dan lainnya.
 
"Saya sangat berterima kasih atas kunjungannya. Siapa pun yang akan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur dengan orientasi meningkatkan harkat dan derajat manusia pasti saya dukung," ungkap Soerjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper