Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LEBARAN 2015: Besok, Car Free Day Ditiadakan. Ini Alasannya

Hari bebas kendaraan bermotor atau biasa disebut car free day (CFD) di Ibu Kota jakarta yang biasanya digelar disepanjang Jalan Jenderal Sudirman - Thamrin, pada hari Minggu (19/7/2015) akan ditiadakan.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Hari bebas kendaraan bermotor atau biasa disebut car free day (CFD) di Ibu Kota jakarta yang biasanya digelar disepanjang Jalan Jenderal Sudirman - Thamrin, pada hari Minggu, besok (19/7/2015) akan ditiadakan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta Andri Yansyah, Sabtu (18/7/2015). Peniadaan car free day ini sudah sejak 12 Juli 2015 karena berkaitan dengan libur Lebaran.

"Besok, 19 Juli 2015, car free day ditiadakan karena masyarakat masih situasi Lebaran," ujarnya, saat berkomunikasi dengan Bisnis melalui pesan singkat.

Menurutnya guna membantu kelancaran kebutuhan akses jalan bagi warga masyarakat untuk bersilaturahmi, maka kebiasaan car free day ditiadakan sementara waktu.

"Karena situasi masih dalam rangka libur nasional lebaran dan juga jalanan masih terbilang sudah sepi," tuturnya.

Sementara, menurut pantauan Bisnis.com, dilapangan, sejumlah jalanan Ibu Kota siang ini sepi dan cenderung lengang dikarenakan masyarakat ibu kota banyak yang mudik ke kemapung halaman di luar Jakarta dan juga warga sekitar masih disibukkan dengan aktifitas bersilaturahmi ke sanak family.

Mayoritas kendaraan sepeda motor roda dua yang mendominasi jalanan di ibu kota hari ini, seperti Jalan KH Ma Mansyur, Jalan Penjernihan, Jalan Pejompongan, Jalan Teuku Nyak Arif. Selain itu, jalan Margono Djojohadikoessoemo dan Jalan Galunggung juga nampak lengang.

Namun, meskipun demikian, pihaknya berpesan agar pengendara tetap menaati peraturan, terutama soal batas kecepatan melintas dan rambu-rambu lalu linta di jalanan Jakarta yang mulai lengang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper