Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyayangkan bahwa Pemprov DKI ternyata tidak memiliki mobile toilet yang bagus.
Padahal, lanjutnya, DKI Jakarta sebagai Ibu Kota negara sudah selayaknya memiliki mobile toilet yang bagus, seiring seringnya gelaran upacara yang digelar di sejumlah lokasi strategis.
Apalagi, keberdaannya juga dapat dipakai untuk menunjang program Wisata Balaikota, yang mana pasti membutuhkan mobile toilet bagi pengunjung yang hadir, ditambah lagi dapat digunakan para demonstran saat aksi unjuk rasa sehingga kebersihan tetap terjaga. "Yang perlu itu adalah mobile toilet. Keradaannya ini rusak berat," tuturnya, Selasa (6/10/2015).
Pihaknya mengetahui hal tersebut ketika pada Sabtu (3/10/2015), saat Wisata Balaikota. "Sabtu pas Wisata Balaikota saya lihat. Itu sudah tua sekali. Saya tanya mereka apa ada yang lebih baik dari ini, mereka bilang tidak ada. Ada satu yang baik tapi untuk VVIP, padahal kita ada acara di Monas, di mana-mana yang bersifat luar ruangan tetap memerlukan toilet layak," tuturnya.
Namun demikian dirinya mengaku telah meminta jajarannya untuk mengangarkan pengadaan mobile toilet tersebut. "Saya sudah minta untuk dianggarkan. Di Jakarta tidak layaklah kalau ada mobile toilet yang seperti itu. Jumlahnya juga cuma 6-7, masak dia kencing sembarangan" tuturnya.