Bisnis.com, JAKARTA.--Gubernur DKI Jakarta Basuki Djahaja Purnama akan menitik beratkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta 2016 pada masalah transportasi dan perumahan (Rusun).
"fokusnya ya.. transportasi terus kita juga kejar banyak untuk bangun rusun dan beli tanah termasuk jalan", tegasnya di Balai Kota, Senin (4/1/2016)
Menurut Ahok, kegiatan pada tahun 2016 akan di konsentrasikan pada segala sesuatu yang berhubungan dengan transportasi dan rusun.
Seperti sebelumnya, Ahok fokus ke masalah transportasi seperti penambahan jumlah busway atau pengintegrasian Transjakarta, peremajaan angkutan umum, dan juga subsidi untuk penumpang.
"Saya ingin memaksa pemain untuk di bawah DKI saja, dibayar rupiah per kilometer," tambahnya.