Bisnis.com, DEPOK- Wali Kota Bogor Bima Arya meminta warga mengampanyekan untuk mengurangi penggunaan gadget dalam kehidupan sehari-hari. Menurutnya, kebiasaan menggunakan gadget harus diganti dengan aktivitas seperti olahraga dan mengembangkan permainan anak-anak dan tradisional.
Menurutnya, warga Bogor senang berolahraga, silaturahmi, berkumpul dan kegiatannya lainnya. Tahun ini, kata dia, dalam waktu dekat Pojok Sempur akan dibangun taman permainan anak-anak.
"Nanti bisa main engklek dan bisa mengembangakan serta menjaga budaya tradisional kita, bukan hanya di sini, di tempat-tempat lain juga," papar Bima di sela-sela pelantikan Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Kota Bogor masa bakti 2016-2021, Minggu (31/1/2015).
Selain itu, pedestrian dan trotoar juga akan dibangun di beberapa tempat, sehingga bisa digunakan untuk area permainan anak-anak tadisional.
Ketua Umum FORMI Jawa Barat Brigjen (Purn) Sjahlan Idris mengatakan olahraga FORMI bersumber dari budaya masyarakat yang ada di daerah. "Kita amati budaya-budaya yang ada saat ini kelihatannya sudah mulai berkurang, terutama kaulinan barudak permainan anak-anak, seperti gatrik, sodokan dan lain-lainnya sudah tidak dikenal," ujarnya.
Sementara itu, Ketua FORMI Kota Bogor Zaenul Mutaqin menyampiakan, selama kepengurusannya 5 tahun ke depan akan menjalankan tugas dan kewajiban sebagai sebuah organisasi yang dilindungi oleh undang-undang.
"Yakni mewadahi cabang-cabang olahraga, mewadahi permainan-permainan tradisional, olah-olahraga pertualangan dan lain sebagainya dan siap bekerja untuk masyarakat, karena FORMI lahir dari masyarakat," ujarnya.