Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wagub Djarot, Tutup Grand Hotel Paragon!

Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengintruksikan Kepala Dinas Patiwisata dan Kebudayaan untuk segera menutup ijin operasional Grand Hotel Paragon, Jakarta Barat.
Tempat hiburan malam/Ilustrasi
Tempat hiburan malam/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menginstruksikan Kepala Dinas Patiwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta untuk segera menutup izin operasional Grand Hotel Paragon, Jakarta Barat.

"Dikiranya main-main, makanya dianggap enteng. Sidak kemarin menjadi contoh nyata bagi pengusaha tempat hiburan malam lainnya. Saya sudah bilang sama Pak Catur (Kepala Disparbud), untuk segera cabut izinnya," kata Djarot di Jakarta, Jumat (26/2/2016).

Djarot menuturkan, bahwa saat ini Pemprov DKI fokus melakukan razia narkoba di tempat hiburan malam.Pasalnya, tempat hiburan kerap dijadikan tempat transaksi jual beli narkotika.

Pemprov DKI Jakarta sedang fokus melakukan razia narkoba di tempat-tempat hiburan malam, baik didalam hotel atau berdiri sendiri. Karena sudah lama tempat-tempat hiburan malam dijadikan tempat transaksi jual beli narkoba.

" Apabila masih ada tempat-tempat hiburan dijadikan tempat penyalahgunaan dan transaksi narkoba, maka Pemprov DKI tak ragu-ragu mencabut izin operasionalnya dan menutup tempat hiburan tersebut," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Disparbud DKI Jakarta Catur Laswanto akan segera menindak lanjuti intruksi Wakil Gubernur DKI Jakarta. Saat ini pihaknya mengakui sedang mengumpulkan bukti-bukti melalui razia.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper