Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tangsel Bekali Warganya Keterampilan Menjahit

Badan Pemberdayaan Masyarakat-Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPM-PPKB) Kota Tangerang Selatan tengah menggelar kegiatan pelatihan menjahit bagi warga Tangsel.
Pelatihan menjahit. Ilustrasi. /Bisnis.com
Pelatihan menjahit. Ilustrasi. /Bisnis.com

Bisnis.com, TANGSEL-Badan Pemberdayaan Masyarakat-Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPM-PPKB) Kota Tangerang Selatan tengah menggelar kegiatan pelatihan menjahit bagi warga Tangsel.

Mercy Apriyanti, Kasubid Pengarusutamaan Gender dan Kualitas Hidup Perempuan BPMPPKB  Tangsel, mengatakan peserta pelatihan berasal dari kelurahan binaan Program Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS).

“Pelatihan tersebut diberikan kepada 14 orang yang berasal dari Kelurahan Pondok Kacang Barat dan Kelurahan Pondok Kacang Timur yang merupakan wilayah binaan P2WKSS,” katanya dalam situs resminya, Kamis (12/5/2016).

Menurutnya, para ibu peserta diberikan keterampilan dasar menjahit selama 10 hari mencakup antara lain membuat pola, menggunting sekaligus memecah beberapa pola besar, untuk dibuat pakaian anak-anak, rok, celana dan kemeja.

Dia menjelaskan, para peserta akan dilatih menjadi trampil menjahit dan selanjutnya akan diikutkan ujian sertifikasi menjahit dasar, yang dapat menjadi bekal untuk mengembangkan usahanya dibidang jahit menjahit.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper